VIDEO: Lawan Korea Selatan jadi Uji Coba Terakhir Timnas Indonesia U-17 Sebelum Berangkat TC ke Jerman
Bima Sakti bakal lebih dulu memimpin Timnas Indonesia U-17 dalam uji coba dengan Timnas Korea Selatan U-17 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (30/8/2023) malam WIB.
Ini menjadi laga uji coba terakhir TImnas Indonesia U-17 sebelum akhirnya mereka berangkat ke Jerman untuk melakukan pemusatan latihan.
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, akan memboyong 28 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman pada September-Oktober 2023 sebagai persiapan menuju Piala Dunia U-17 2023.
"Kami mendapatkan kesempatan untuk keluar negeri. Memang, ini adalah satu di antara bagian dari seleksi akhir," ujar Bima Sakti dalam konferensi pers sebelum Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17 di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, pada Selasa (29/8/2023).
Bima Sakti mengungkapkan, untuk melengkapi jumlah 30 pemain Timnas Indonesia U-17 dalam training camp di Jerman, pihaknya akan memanggil dua pemain diaspora.
"Kami rencananya bakal membawa 28 pemain ke Jerman. Kami akan sisakan dua slot untuk memberikan kesempatan untuk pemain diaspora yang akan kami panggil," ucap Bima Sakti.
"Saya tidak mau terulang lagi. Sebelumnya kami memanggil pemain diaspora hanya melihat video mereka, hanya melihat rekam jejak mereka," imbuh Bima Sakti.
Bima Sakti akan berkolaborasi dengan konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17, Frank Wormuth, yang bakal mencari pemain diaspora di Belanda untuk disertakan ke pemusatan latihan di Jerman.
"Coach Frank akan membantu karena beberapa pemain diaspora ini berasal dari Belanda. Beliau akan melihat langsung," tutur Bima Sakti.
RingkasanVideo Terkait
-
Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Duel Raksasa Liga Champions
Sepak Bola 26 Nov 2024, 09:54 WIB -
VIDEO: Jerman akan Gelar Pemilu, Bagaimana Nasib Bantuan Ukraina?
Internasional 23 Nov 2024, 07:15 WIB -
Tampilan Necis Marselino Ferdinan Berbalut Outfit Gucci, Pancarkan Aura Super Model
Lifestyle 22 Nov 2024, 11:39 WIB
-
Fahad Haydra Kenang Masa Kecil, Sering Dititipin ke Rental PS
Hiburan 3 jam yang lalu -
Frederika Cull Cerita Momen Interview Puteri Indonesia Sampai Dapat Piala Pertama
Hiburan 3 jam yang lalu -
VIDEO Lebih Dekat Aisar Khaled: Influencer Top Malaysia yang Siap Baku Pukul di Byon Combat Vol. 4
Sepak Bola 5 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Kecelakaan Libatkan Pemotor dan Mobil, Diduga Korban Terseret 50 Meter
Unik 5 jam yang lalu -
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 6 jam yang lalu -
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
Unik 6 jam yang lalu -
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
TV 6 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pemilih Bawa Kambing Saat Nyoblos ke TPS Pilkada Bantul
Unik 6 jam yang lalu -
VIDEO: 12 Pembalap MotoGP Berganti Tim pada 2025!
Olahraga 6 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tiga Orang Tewas Tertimbun Longsor di Kabupaten Deli Serdang
TV 7 jam yang lalu -
Sheila On 7 Rilis Single Baru Feat. Aishameglio, Duta: 'Memori Baik' Sangat Berarti Buat Saya
Hiburan 8 jam yang lalu -
VIDEO: Kembali Menang Telak dari Klub Portugal, Coach Justin Sebut Korea-Korea Selecao Alami Peningkatan
Sepak Bola 9 jam yang lalu -
Jennifer Coppen Cuma Berteman dengan Justin Hubner, Ibunda Dede Yusuf Meninggal
Hiburan 9 jam yang lalu