VIDEO: Erick Thohir Beri Penjelasan Soal Stadion-Stadion yang Digunakan untuk Piala Dunia U-17 2023
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyatakan bahwa belum bisa mengungkapkan stadion-stadion yang digunakan untuk Piala Dunia U-17 2023. Ia menjelaskan bahwa FIFA akan lebih dulu mengecek sejumlah stadion di Indonesia. Setelah itu, badan sepak bola dunia itu baru akan memilih stadion yang bisa dipakai untuk ajang tersebut.
"FIFA akan mengirim tim dan mengecek kembali standarnya. Saya tidak mau bilang terlalu dini stadion yang mana dan mengapa," ujar Erick Thohir dalam konferensi pers di Gedung Danareksa, Jakarta Pusat, pada Sabtu (24/6/2023).
"Yang penting kami mengharapkan FIFA hadir dan mengecek stadion mana yang sesuai standar mereka," imbuh pria yang juga Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI tersebut.
Piala Dunia U-17 2023 akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember tahun ini. Jadwal tersebut sama dengan sebelumnya ketika direncanakan diputar di Peru.
Sebelumnya, PSSI dan pemerintah sempat menyiapkan enam stadion untuk Piala Dunia U-20 2023 pada Mei-Juni tahun ini, namun turnamen itu dipindahkan ke Argentina.
"Jika nanti di stadion yang berbeda pun, pasti ada renovasi. Pemerintah sedang merenovasi 22 stadion yang rencananya pada akhir tahun ini dengan biaya Rp400 miliar, tahun depan Rp1,5 triliun," ucapnya.
Erick Thohir juga meminta pemerintah daerah untuk berkomitmen menyukseskan Piala Dunia U-17 2023 jika stadion di daerahnya ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah. "Saya rasa kita harus bersepakatan. Kerja sama menjadi satu kesatuan tidak boleh pisah-pisah. Tentu kalau ada perbedaan dari pemerintah daerah harus diselaraskan dengan pemerintah pusat," kata Erick.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Sepak Bola 17 jam yang lalu -
VIDEO: Darts National Competition 2024 jadi Ajang Kebangkitan Olahraga Darts di Tanah Air
Olahraga 23 jam yang lalu
-
VIDEO: TPS Prabowo Bersolek, Puluhan TNI dan Polisi Jaga Ketat
Nasional Baru saja -
VIDEO: Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak, Kombes Irwan Anwar Buka Suara
Nasional 8 menit yang lalu -
25 Fun Fact Tentang Baby Niken, Pernah Dapat Cowo Se-Red Flag Ini!
Hiburan 24 menit yang lalu -
Baby Niken Ceritakan Perjalanannya Di Dunia Politik
Hiburan 26 menit yang lalu -
Potret Lamaran Dewi Nurmania Anak Sulung Muzdalifah, Digelar Mewah - Dihadiri Eko Patrio dan Viona
Hiburan 46 menit yang lalu -
VIDEO: Diduga Bakal Jadi Serangan Fajar, Mobil Sembako Dicegat Warga
Nasional 1 jam yang lalu -
Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Duel Raksasa Liga Champions
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Polisi Tangkap Pelaku Penipuan "Beruang Rusak Mobil Mewah"
Nasional 4 jam yang lalu -
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Jadi Tersangka Usai OTT KPK, Calon Gubernur Bengkulu Resmi Ditahan
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Gubernur Bengkulu Ditangkap KPK Bersama Tujuh Pejabat Pemerintah
TV 17 jam yang lalu -
VIDEO: Kampanye Hitam Pilwalkot Bekasi, Dua Pelaku Ditangkap Warga
TV 17 jam yang lalu -
Ririe Fairus Doakan Pernikahan Nissa Sabyan Samawa, Isu Dewi Perssik Main Berondong
Hiburan 17 jam yang lalu -
Gaya Lady Like ala Laura Basuki, Pancarkan Kesan Feminin yang Ultima
Lifestyle 17 jam yang lalu -
Eksplorasi Gaya Modest Irish Bella yang Kreatif dengan Paduan Cantik dan Manis
Lifestyle 18 jam yang lalu