VIDEO SEA Games 2023: Pemain Timnas Voli Indonesia, Fahry Septian Jadi Rebutan Fans Kamboja

VIDEO SEA Games 2023: Pemain Timnas Voli Indonesia, Fahry Septian Jadi Rebutan Fans Kamboja

Momen menarik hadir setelah timnas voli Indonesia putra meraih medali emas di SEA Games 2023 di Olympic Complex Indoor Hall, Phnom Penh, Kamboja, pada Senin (8/5/2023). Setelah seremoni pengalungan medali, salah satu pemain Tim Merah Putih, Fahry Septian Putratama, menjadi rebutan suporter asal Kamboja.

Timnas voli Indonesia meraih medali emas setelah mengalahkan tim tuan rumah dalam tiga set langsung pada partai puncak. Alhasil, Tim Garuda meraih hattrick dalam pencapaian mendapatkan medali emas di ajang SEA Games.

Selepas acara pengalungan medali emas di podium, penonton di Olympic Complex Indoor Hall masuk ke dalam lapangan. Fahry Septian Putratama yang berada di sana langsung jadi sasaran suporter asal Kamboja, terutama perempuan.

"Ya, gimana, bingung ya. Saya juga enggak tahu mereka minta foto karena apa. Mungkin juga... Enggak tahu sih. Enggak ada masalah, seneng-seneng aja. Welcome sama mereka. Kita semua saudara," kata Fahry Septian Putratama kepada awak media setelah laga final soal suporter yang meminta foto kepadanya.

Sementara itu, Fahry Septian mempersembahkan medali emas yang diraihnya untuk istri tercinta. Ia juga tidak lupa berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung perjuangan timnas voli Indonesia.

Seperti apa momen Fahry Septian Putratama menjadi rebutan fans Kamboja setelah timnas voli Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2023? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan peliputan jurnalis Bola.com, Abdul Aziz, langsung dari Kamboja di atas.

Ringkasan

Oleh Abdul Aziz pada 09 May 2023, 12:38 WIB

Video Terkait

Spotlights