VIDEO: Indosiar Jelaskan Mekanisme Penentuan Jam Tayang Pertandingan Liga 1
Indosiar bersama sejumlah pihak, termasuk PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI bertemu dengan Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF), Selasa (11/10/2022). Direktur Programing SCM, Harsiwi Achmad, pada kesempatan ini menegaskan pihaknya selalu mengikuti keputusan PT LIB terkait jadwal di Liga 1.
Menurut Harsiwi, Indosiar selalu berpegang kepada jadwal yang telah dikeluarkan PT LIB selaku operator liga. Harsiwi juga menegaskan, tidak ada penalti yang bakal diberikan seandainya ada perubahan terhadap jadwal pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya pada Sabtu (1/10/2022).
Harsiwi menjelaskan, draf jadwal liga selama semusim telah disusun oleh PT LIB. Setelah itu, PT LIB selaku operator kompetisi akan mendiskusikannya dengan TV. "Setelah disepakati bersama, jadwal itu akan jadi acuan bersama. LIB kemudian akan mengkoordinir dengan semua stake holder," katanya.
Menurut Harsiwi perubahan jadwal pertandingan juga bukan hal baru di Liga 1. Ini kerap terjadi menyusul dinamika yang terjadi di lapangan. Biasanya, perubahan bisa terjadi akibat perizinan.
Dalam situasi seperti ini, PT LIB akan mengambil keputusan berdasarkan berbagai pertimbangan. Sementara Indosiar sebagai pemegang hak siar bakal mengikutinya dan menyesuaikan diri.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Komentar Sergio Van Dijk Terkait Penampilan Persib Bandung di AFC Champion League 2
Sepak Bola 1 jam yang lalu -
VIDEO: Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Wolfgang Pikal, Bicara Talenta Emas Papua Mulai Habis
Sepak Bola 2 jam yang lalu
-
VIDEO: Kisah Wamenkominfo Menelusuri Kasus Salah Vonis Anak di Bawah Umur
Nasional Baru saja -
VIDEO: Respon Kecewa Pak Muh Pada Wasit Ahmed Al-Kaf Usai Rampok Laga Indonesia vs Bahrain
Unik 44 menit yang lalu -
Cerita Ketindihan Seram Derby Romero & Zenia Zein
Hiburan 2 jam yang lalu -
Vino G Bastian - Angga Yunanda: How Well Do You Know Your Co-Star?
Hiburan 2 jam yang lalu -
VIDEO: Tidur Siang Bisa Bikin Gendut, Mitos atau Fakta?
Cek Fakta 4 jam yang lalu -
VIDEO: Selena Gomez Bangga Hidup dengan Penyakit Mental
Hiburan 5 jam yang lalu -
VIDEO: Nobuyo Oyama, Pengisi Suara Doraemon Meninggal Dunia
Hiburan 5 jam yang lalu -
VIDEO: Suami Cut Intan Nabila, Armor Toreador Tersangka KDRT Ditahan Jaksa 20 Hari
Nasional 6 jam yang lalu -
VIDEO: Donald Trump Terus Mendorong Agenda Anti-Migran pada Rapat Umum di Reno
Internasional 6 jam yang lalu