VIDEO: Highlights Piala Presiden 2022, Bhayangkara FC Vs Persebaya Surabaya Berakhir Imbang 1-1
- Persebaya Surabaya harus menerima nasib mengakhiri laga dengan skor imbang 1-1 saat bentrok dengan Bhayangkara FC pada laga Grup C Piala Presiden 2022 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (13/6/2022) malam hari WIB. Tim Bajul Ijo unggul lebih dulu dengan gol yang tercipta pada babak kedua.
Persebaya Surabaya unggul lebih dulu setelah memanfaatkan serangan balik cepat pada menit ke-63. Bhayangkara FC bisa disebut kecolongan karena tidak ada pemain yang berada di belakang garis tengah lapangan. Alhasil, momen tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh pasukan Aji Santoso dengan serangan cepat.
Bola dikuasai Brylian Aldama dalam keadaan minim pemain tim lawan di pertahanan. Lalu, Brylian mengumpan bola kepada Ahmad Nufiandani, yang tinggal mendorong bola ke gawang.
Pada masa injury time, Persebaya justru kebobolan oleh Bhayangkara FC. Muhammad Hargianto melepaskan bola dengan umpan lambung ke arah kotak penalti tim lawan. Bola dihalau kiper Andhika Ramadhani. Namun, bek Leo Lelis juga melakukan sundulan. Alhasil, bola justru terlepas dari tangan Andhika.
Bola menjadi liar di dalam kotak penalti. Pemain yang paling dekat dengan bola yaitu Anderson Salles. Ia dengan mudahnya menendang bola ke dalam gawang Persebaya Surabaya pada menit ke-94.
Setelah itu, tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor pada laga Bhayangkara FC kontra Persebaya Surabaya kali ini akhir imbang 1-1. Seperti apa gol-gol dan beberapa peluang yang terjadi dalam pertandingan tersebut? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan highlights Piala Presiden 2022 di atas.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Bonek dan The Jakmania Serukan Suara Perdamaian di BRI Liga 1
Sepak Bola 23 Nov 2024, 08:09 WIB -
VIDEO: Berkunjung ke Eks Markas Persebaya Surabaya yang Kini Terbengkalai
Sepak Bola 19 Jul 2024, 15:27 WIB -
VIDEO: Faktor yang Membuat Francisco Rivera Terima Pinangan Persebaya Surabaya
Sepak Bola 05 Jul 2024, 15:09 WIB
-
Gaya Geng RANAYU Natasha Rizky hingga Nina Zatulini di Jepang, Kompak Berbusana Kimono
Lifestyle 2 jam yang lalu -
OOTD Hijab Lima Sekawan, Irish Bella hingga Dhini Aminarti saat Liburan ke Alam Bersama Para Suami
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Gaya Kompak Zaskia dan Shireen Sungkar Bersama Ibunda saat Kondangan Bareng
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Potret Asmirandah dan Chloe Tampil Kompak dengan Dress Biru, Ibu-Anak Bak Putri di Negeri Dongeng
Lifestyle 2 jam yang lalu -
Gaya Serba Putih Musisi Tanah Air di Pernikahan Teddy Adhitya dan Jelita Clough
Lifestyle 3 jam yang lalu -
Fahad Haydra Kenang Masa Kecil, Sering Dititipin ke Rental PS
Hiburan 12 jam yang lalu -
Frederika Cull Cerita Momen Interview Puteri Indonesia Sampai Dapat Piala Pertama
Hiburan 12 jam yang lalu -
VIDEO Lebih Dekat Aisar Khaled: Influencer Top Malaysia yang Siap Baku Pukul di Byon Combat Vol. 4
Sepak Bola 14 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Kecelakaan Libatkan Pemotor dan Mobil, Diduga Korban Terseret 50 Meter
Unik 14 jam yang lalu -
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
Unik 15 jam yang lalu -
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pemilih Bawa Kambing Saat Nyoblos ke TPS Pilkada Bantul
Unik 15 jam yang lalu