MOTION GRAFIS: 6 Momen Membanggakan Timnas Indonesia Saat Dilatih Alfred Riedl

MOTION GRAFIS: 6 Momen Membanggakan Timnas Indonesia Saat Dilatih Alfred Riedl

Kepergian Alfred Riedl pada Selasa (8/9/2020) menjadi duka yang terdalam bagi banyak orang di Indonesia. Mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut meninggalkan banyak kenangan indah saat dirinya masih menjabat sebagai pelatih di Indonesia.

Meski belum mengantarkan Timnas Indonesia untuk mendapatkan gelar, namun banyak momen yang begitu berharga ketika ia masih menjadi pelatih Timnas Indonesia.

Kembali ke tahun 2010, tepatnya saat kompetisi piala AFF tersebut, Timnas Indonesia hampir mendapatkan gelar saat itu.

Banyak pencapaian yang telah dilakukan oleh Alfred Riedl untuk Timnas Indonesia, salah satunya adalah ketika Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor akhir 5-1 saat babak kualifikasi grup Piala AFF 2010.

Saat itu, Timnas Indonesia mendapat lawan-lawa berat pada Grup A Piala AFF 2010. Tidak hanya Malaysia yang menjadi pesaing abadi, ada juga Thailand yang merupakan tim yang diunggulkan kala itu.

Tepatnya pada tanggal 1 Desember 2010, dimana para suporter Timnas Indonesia berbondong-bondong datang ke Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Laga antara Indonesia melawan Malaysia merupakan laga pertama yang harus dilakoni Alfred Riedl yang kala itu menjabat sebagai pelatih.

Tampil dengan bangga dihadapan pendukung sendiri, para punggawa Timnas Indonesia berhasil melumat habis Negeri Jiran dengan skor akhir 5-1.

Tidak hanya itu, ketika Indonesia berhadapan dengan Thailand, Alfred Riedl kembali mendapat pujian ketika berhasil memenangkan laga.

Meski sempat tertinggal di awal, Timnas Indonesia mampu membalikan keadaan dengan mengalahkan Thailand dengan skor 2-1.

Berikut 6 momen membanggakan Timnas Indonesia saat dilatih oleh Alfred Riedl.

Ringkasan

Oleh Pradipta Rama Baskara pada 09 September 2020, 15:07 WIB

Video Terkait

Spotlights