VIDEO: Wanita Mabuk Kendarai Mobil Menabrak Anggota Polisi di Tuban Saat Penyekatan

VIDEO: Wanita Mabuk Kendarai Mobil Menabrak Anggota Polisi di Tuban Saat Penyekatan

Anggota Polisi Lalu Lintas Polres Tuban, Aiptu Bastari menjadi korban tabrakan dan menderita luka parah di kepala, korban bahkan harus dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya, karena patah tulang leher. Kecelakaan berawal saat korban bertugas mengalihkan arus lalu lintas di Jalan Pahlawan, Kecamatan Semanding, Tuban, Senin dini hari.

Tiba-tiba melintas mobil berkecepatan tinggi yang dikemudikan Agis Irwanti (24) dan menabrak Aiptu Bastari, korban menderita luka berat hingga tak sadarkan diri. Usai menabrak, mobil yang dikendarai perempuan pekerja karaoke itu, sempat kabur namun bisa dihentikan polisi lainnya. Agis mengaku mabuk saat mengendarai mobil, hingga tak bisa mengendalikan laju kendaraannya.

"Dua personel anggota ini untuk penyekatan di Jalan Pahlawan, semua arus yang dari timur ke barat diarahkan ke Jalan Cokro, kemudian tiba-tiba kendaraan Ertiga ini nopol S 1262 EF yang dikemudikan oleh Agis Irwanti, untuk diarahkan ke Jalan Cokro, tapi tiba-tiba Agis tidak mengindahkan petugas, kemudian Aiptu Bastari berusaha untuk menghentikan kendaraan, tapi pengemudi Ertiga ini langsung menabrak petugas," terang Ipda Eko Sulistyo, Kanit Laka Satlantas Polres Tuban.

Pelaku akan dijerat pasal berlapis, tentang kelalaiannya mengemudi hingga mengakibatkan kecelakaan dengan korban luka berat. Ancaman hukuman 5 tahun penjara. Demikian seperti diberitakan pada Liputan6, (25/8/2021).

Ringkasan

Oleh Didi N pada 27 August 2021, 23:00 WIB

Video Terkait

Spotlights