:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/thumbnails/3335983/original/065499900_1609232390-ets2_hq_ETS233e58a34e0f600f6_640x360-00012.jpg)
VIDEO: Pengunjung Wisata Dinosaurus di Mojosemi Magetan Melonjak Saat Libur Natal
Libur terakhir Hari Raya Natal, yang berbarengan d...Selanjutnya
Libur terakhir Hari Raya Natal, yang berbarengan dengan libur akhir pekan, Mojosemi Forest Park atau Wisata Replika Dinosaurus, di Magetan, Jawa Timur, diserbu pengunjung.
Meski sempat kecolongan dan terjadi desak-desakan di depan pintu penjualan tiket, tetapi pengelola langsung bertindak cepat, dengan mengatur dan memberlakukan batas jarak pengunjung.
Beginilah kondisi Mojosemi Forest Park atau Wisata Replika Dinosaurus di Magetan, Jawa Timur, Minggu pagi. Pengunjung terus meningkat, akibatnya lahan parkir di lokasi wisata, tidak mampu menampung kendaraan. Sebagian pengunjung, terpaksa memilih memarkir kendaraannya di pinggir jalan.
Kondisi ini, berlangsung sejak libur panjang pada 24 Desember 2020. Pengunjung rata-rata dari luar daerah, datang untuk melihat secara langsung Dinosaurus Show di hutan yang masih asri.
Jumlah pengunjung pun, naik hingga 4.000 orang. Jumlah itu naik 4 kali lipat dibandingkan hari biasa, yang hanya 1.000 pengunjung setiap harinya. Mengantisipasi terjadinya kerumunan, pihak pengelola wisata memberlakukan sistim buka tutup, dan membuka lima kali show dalam sehari.
Padahal sebelumnya, hanya dua kali show. Untuk protokol kesehatan juga semakin diperketat. Sebelum masuk, pengunjung diwajibkan cuci tangan, dan harus tetap jaga jarak saat berada di lokasi wisata.
"Karena kapasitas dan permintaan membludak, akhirnya kita setiap hari mulai tanggal 24 Desember sampai tanggal 3 Januari, kita main jadi 5 sesi, jadi kuotanya tadinya kursi cuma 150, sekarang menjadi 200 kursi," tutur Honggo Utomo, Pengelola Mojosemi Forest Park, dilansir dari Liputan6, 28 Desember 2020.
Diperkirakan, jumlah pengunjung akan terus bertambah, hingga jelang malam pergantian tahun baru. Diketahui untuk tiket masuk wisata Dinosaurus Show hanya Rp 25.000 untuk dewasa, dan Rp 20.000 untuk anak-anak.
RingkasanVideo Terkait
-
01:23
VIDEO: Pesawat Airfast Terkendala saat Mendarat, 31 Penerbangan Terdampak
TV 18 menit yang lalu -
01:42
VIDEO: Longsor Tutup Jalan, Satu Perkampungan di Bogor Terisolasi
TV 1 jam yang lalu -
01:50
VIDEO: Tak Hanya Perkenalkan Produk Baru, Gelora Media Day Juga Gelar LIGERA Championship 2025
Olahraga 2 jam yang lalu -
01:41
VIDEO: Serangan Rusia di kota Donetsk, Ukraina, menewaskan sedikitnya 11 orang
Internasional 6 jam yang lalu -
02:09
VIDEO: Petugas Bersihkan Puing-Puing Tanah Longsoran dengan Menurunkan Tiga Alat Berat
Nasional 7 jam yang lalu -
02:10
VIDEO: Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Dibebaskan dari Penjara
Internasional 7 jam yang lalu -
02:31
VIDEO: Luapan Sungai Tuntang, Dua KA Perjalanan Wilayah DAOP 8 Terganggu
Nasional 8 jam yang lalu -
01:18
VIDEO: Pria Memegang Bendera Palestina Memanjat Big Ben di London
Internasional 8 jam yang lalu -
02:19
VIDEO: 4 Manajer yang Menjuarai Premier League di Musim Debutnya
Sepak Bola 9 jam yang lalu -
03:21
VIDEO: Tagar KaburAjaDulu Mengguncang Media Sosial, Fenomena Positif atau Negatif?
Unik 11 jam yang lalu