VIDEO: Siswa SMAN 1 Glagah Banyuwangi Kenakan Baju Bebas Saat Sekolah Tatap Muka
Uji coba pembelajaran tatap muka digelar di Banyuwangi, Jawa Timur hingga sepekan ke depan. Di SMAN 1 Glagah, Banyuwangi, proses uji coba pembelajaran digelar terbatas.
Hanya diikuti oleh 8 hingga 10 anak setiap kelasnya. Pihak sekolah tak mewajibkan siswanya memakai seragam sekolah, agar mereka lebih rileks mengikuti proses belajar mengajar di dalam kelas.
Setelah hampir setahun proses pembelajaran secara daring, Dinas Pendidikan Banyuwangi, menggelar uji coba pembelajaran secara tatap muka di sekolah.
Uji coba dimulai hingga sepekan mendatang di 14 SMA dan SMK. Proses pembelajaran langsung ini digelar di sekolah yang wilayahnya tergolong rendah dari penularan COVID-19. Salah satunya digelar di SMAN 1 Glagah, yang ada di Kecamatan Glagah, Banyuwangi.
Namun, protokol kesehatan tetap dijalankan secara ketat, sebelum memasuki kelas, siswa-siswi wajib mencuci tangan di tempat yang disediakan di depan kelas masing-masing. Baik murid maupun guru yang mengajar wajib mengenakan masker. Namun setiap kelas, hanya boleh diikuti 8 hingga 10 siswa secara bergantian, dengan pengaturan jadwal masuk.
Para siswa mengaku senang, bisa kembali bertemu dengan teman, dan guru setelah hampir setahun ini belajar di rumah secara daring. Pihak sekolah juga tak mewajibkan para siswa memakai seragam sekolah, agar mereka lebih rileks mengikuti proses belajar mengajar. Berikut dilansir pada Liputan6, 5 November 2020.
"Kalau daring kita mungkin ketemunya lewat zoom, trus kadang ya ngejelasinnya ndak semaksimal kaya tatap muka, harapannya ke depannya, semoga bisa tetep tatap muka," harap Safrina Arsi Yunita, Siswi SMAN 1 Glagah Banyuwangi.
Sementara itu Sucahyo Pinardi, Waka Humas SMAN 1 Glagah mengatakan, per kelas hanya ada 8 sampai 9 anak.
"Anak-anak tidak mengenakan seragam agar jauh lebih tidak formal, karena dalam masa uji coba, Alkhamdulillah, anak-anak antusias mengikuti PBM, rata-rata ketika anak ditanya, enakan luring, tatap muka daripada daring," ujar dia.
Pihak sekolah dan Satgas Penanganan COVID-19 akan terus memantau dan evaluasi, jika nantinya uji coba sekolah tatap muka ini, berjalan dengan baik dan bisa menerapkan protokol kesehatan. Maka sekolah lain akan diizinkan menggelar sekolah tatap muka.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Heboh! Penipuan 'Deepfake' Pakai Wajah Prabowo, Satu Pelaku Ditangkap
TV 8 jam yang lalu
-
Tips Ampuh Melawan Burnout di Tengah Rutinitas Padat
Unik Baru saja -
Benarkah Membasahi Kepala Saat Awal Mandi Bisa Sebabkan Stroke?
Cek Fakta Baru saja -
Fokus : Tak Kunjung Surut, Puluhan SD di Banjarmasin Kebanjiran
TV 10 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tertimbun Material Longsor, Dua Bocah di OKU Timur Tewas
TV 11 jam yang lalu -
VIDEO: Fabio Di Giannantonio dan Franco Morbidelli Adu Skill Melawan Rizky Ridho dan Muhammad Ferrari
Sepak Bola 11 jam yang lalu -
VIDEO Half Time Show: Senggol Program Mercusuar Naturalisasi Timnas Indonesia, STY Curhat di Sini!!!
Sepak Bola 12 jam yang lalu -
Aaliyah Massaid Umumkan Kehamilan Anak Pertamanya dengan Thariq Halilintar
Lifestyle 13 jam yang lalu -
Ivan Gunawan Berangkat ke Tanah Suci, Setelah Umrohkan Belasan Karyawannya
Hiburan 13 jam yang lalu -
VIDEO: Israel Bertahan di Lebanon Selatan, Temukan Rahasia Hizbullah
Internasional 14 jam yang lalu -
VIDEO: Kabar Isa Zega Ditahan Polda Jatim, Nikita Mirzani & Lucinta Luna Kirim Pesan Nyelekit
Hiburan 14 jam yang lalu -
VIDEO: 2 Penyelundup Imigran Rohingya Ditangkap
Nasional 14 jam yang lalu -
VIDEO: Samsung Galaxy S25 Menjanjikan Kamera yang Lebih Baik dan AI yang Disempurnakan
Teknologi 14 jam yang lalu -
VIDEO: Tanggapan Ketua KPK Soal Penangkapan Paulus Tannos
Nasional 14 jam yang lalu -
Kesaksian Warga Los Angeles Saat Kebakaran Terjadi: Tak Ada Air
Hiburan 14 jam yang lalu