VIDEO: Pesan Corona COVID-19 Lewat Lukisan Mural di Dinding Jalanan Surabaya

VIDEO: Pesan Corona COVID-19 Lewat Lukisan Mural di Dinding Jalanan Surabaya

Banyak cara pencegahan terhadap penyebaran virus Sars-CoV-2 yang sebabkan Covid-19. Di Surabaya, sejumlah seniman dari komunitas seni mural menuangkan karya seninya dengan melukis dinding di kawasan Jalan Wonokromo Surabaya.

Para seniman tersebut menyampaikan pesan untuk tetap waspada terhadap penyebaran Covid-19 dengan tetap menggunakan masker. Berikut video pemberitaannya pada Liputan6, 16 April 2020.

Beginilah aksi anggota Komunitas Mural Surabaya, saat menghiasi dinding di Jalan Wonokromo Surabaya. Dalam lukisan mural seluas 9x3 meter ini, mereka melukis wajah Menteri Kesehatan Republik Indonesia, dr. Terawan bersama seorang ibu mengenakan masker. Hal ini sebagai bentuk pesan moral kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama mencegah penyebaran Covid-19, dengan selalu menggunakan masker.

Selain itu, seniman mural juga melukis aktivitas tim medis yang sedang bertugas dengan memakai alat pelindung diri lengkap. Mereka juga melukis burung Garuda memakai masker, sebagai simbol bahwa Bangsa Indonesia sedang berduka akibat serangan virus Covid-19.

Melalui aksi mural ini, para seniman lukis mengajak agar masyarakat tetap tenang untuk menghadapi wabah Covid-19 ini, dengan mematuhi anjuran pemerintah seperti, mencuci tangan, jaga jarak serta selalu memakai masker.

Komunitas seniman mural akan terus melukis di sejumlah titik di Surabaya. Untuk bersama-sama menyampaikan pesan moral kepada masyarakat, agar selalu memakai masker demi mencegah penyebaran Covid-19.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 19 April 2020, 17:00 WIB

Video Terkait

Spotlights