VIDEO: Polresta Sidoarjo Gerebek Gudang Masker Tak Berizin
Jajaran Satreskrim Polresta Sidoarjo menggerebek dan menyegel gudang yang digunakan untuk repacking masker tak bersertifikat nasional, atau SNI, asal China.
Dari gudang tersebut, polisi menyita 1.961.000 lembar masker yang dimasukkan dalam 39 ribuan boks masker siap edar. Berikut video pemberitaannya pada Liputan6, 10 Maret 2020.
Gudang yang berada di Komplek Pergudangan Safe n Lock, Lingkar Timur Blok B2338 Sidoarjo, Jawa Timur ini digunakan sebagai tempat repacking, atau pengepakan lanjutan masker ilegal yang diimpor dari Tiongkok.
Masker-masker tersebut diberi tambahan tali, dan dikemas per-unit. Masker yang sudah dikemas ini oleh pemilik akan dijual ke Jakarta dan sejumlah kota lainnya.
Masker ilegal ini diimpor oleh pemilik berinisial DS, senilai Rp 250 juta. Jumlah total yang di-repacking sebanyak 980 karton, atau berisi 39.234 boks, atau 1.961.700 lembar masker.
Dari hasil penyegelan itu, diamankan sejumlah barang bukti lain komponen masker, hingga dua lembar rincian penjualan bulan Februari 2020. Pemilik gudang repacking masker telah melanggar soal perizinan dan Undang-Undang Kesehatan yang berlaku di Indonesia.
Pemilik diancam dengan pasal berlapis. Antara lain, pasal 196 Undang-Undang Nomor 36, Tahun 2009, Tentang Kesehatan, juga pasal tentang Perlindungan Konsumen, dan pasal tentang Perdagangan.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Tambak Ikan Jebol Akibat Banjir Rob, Warga Sidoarjo Langsung Berburu
Nasional 16 Des 2024, 15:45 WIB -
VIDEO: Pemotor Kabur Usai Tabrak Gerobak Bakso di Sidoarjo
Unik 25 Sep 2024, 19:30 WIB -
VIDEO: Aksi Heroik Satpam Tutup Portal Perumahan Saat Terduga Maling Hendak Kabur Hingga Jatuh
Unik 29 Ags 2024, 19:30 WIB
-
Fokus : Belasan Orang Tewas Tertimpa Tanah Longsor di Petungkriyono Pekalongan
TV 32 menit yang lalu -
VIDEO: Bencana Alam Tanah Longsor Di Petungkriyono Tewaskan 15 Orang
Unik 40 menit yang lalu -
VIDEO: Banjir Di Grobogan Menyebabkan Perubahan Rute Kereta Api Semarang-Surabaya
Unik 1 jam yang lalu -
VIDEO: Profil Menpar Widiyanti Putri, Menteri Terkaya di Kabinet Prabowo
Unik 1 jam yang lalu -
VIDEO: Media Sosial Justin Bieber Dibajak, Ibunda Prilly Latuconsina Merestui Anaknya Pacaran
Hiburan 2 jam yang lalu -
Dilamar dengan Cara yang Romantis, Intip Momen Bahagia Ochi Rosdiana
Lifestyle 3 jam yang lalu -
8 Potret Manis Rose BLACKPINK dengan Rambut Keriting dan Baju Tidur Pink Edisi Valentine
Lifestyle 3 jam yang lalu -
VIDEO: Ngakak! Bocah Tersangkut di Pagar Usai Main Petak Umpet di Rumah Tetangga
Unik 3 jam yang lalu -
Dilamar dengan Cara yang Romantis, Intip Momen Bahagia Ochi Rosdiana
Lifestyle 4 jam yang lalu -
Transformasi Hijau Sektor Pertambangan Seberapa Efektif dan Bermanfaat?
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: WNA China Klarifikasi Usai Buat Konten Diduga Menyuap Imigrasi Bandara Soetta
Unik 4 jam yang lalu -
VIDEO: Pakai 'Kantong Doraemon', Emak-emak Tertangkap Mencuri di Minimarket
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Kepala Militer Israel Mengundurkan Diri Mengaku Bertanggung Jawab Atas Kegagalan IDF
Internasional 5 jam yang lalu