VIDEO: 42 Desa di Lereng Gunung Lawu Rawan Longsor
Rumah warga di lereng Gunung Lawu di Magetan, Jawa Timur rusak diterjang longsor. Petugas BPBD dibantu warga berupaya melakukan pembersihan material longsor. Di Kabupaten Magetan sendiri, ada 42 desa di 7 kecamatan yang dinyatakan rawan longsor ketika hujan turun.
Longsor terjadi pada Rabu malam, di rumah Parno (45), warga Desa Ngunut, Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan. Sehingga membuat tembok rumahnya jebol tertimpa material longsor batu dan tanah. Selain rumah Parno, rumah milik Sardi (62), warga setempat juga ambrol diterjang material longsor, dari tebing setinggi 8 meter, di belakang rumahnya.
Bahkan sebuah gudang, rusak tertimpa pohon berukuran besar yang roboh, ketika hujan turun dengan deras. Dibantu petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah, BPBD, Kamis pagi pembersihan material longsor dilakukan. Sementara di lokasi lain, sebuah jalan desa amblas tidak kuat menahan curah hujan yang tinggi. Berikut video pemberitaannya pada Liputan6, 21 Februari 2020.
Kabupaten Magetan yang letak geografisnya berada di lereng Gunung Lawu, 42 desa di 7 kecamatan dinyatakan rawan longsor. Untuk itu, warga yang tinggal di lereng diminta segera meninggalkan rumah, ketika hujan turun dengan deras.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Kelelahan Dikejar Warga, Maling Kotak Amal di Magetan Terkapar di Depan Rumah Penduduk
Nasional 18 Apr 2024, 18:35 WIB -
VIDEO: Kelelahan Dikejar Warga, Maling Kotak Amal di Magetan Terkapar di Depan Rumah Penduduk
Nasional 18 Apr 2024, 17:46 WIB -
VIDEO: Salat Tarawih 8 Jam dengan Bacaan 30 Juz Al-Qur'an di Magetan Kembali Menarik Perhatian
Islami 20 Mar 2024, 21:08 WIB
-
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Cek Fakta Baru saja -
VIDEO: Bank Indonesia Akan Bekukan Rekening yang Terkait dengan Judi Online
Unik 4 jam yang lalu -
VIDEO: Pria Ini Ajarkan Cara Cepat Melepas Gigitan Ular, Berakhir Ngakak
Unik 5 jam yang lalu -
Ciri-Ciri Terkena Diabetes di Usia Muda, Kamu Wajib Waspada!
Lifestyle 5 jam yang lalu -
VIDEO: Fakta Kecelakaan Maut di Ngaliyan Semarang, Truk Tronton Diduga Rem Blong
Unik 6 jam yang lalu -
VIDEO: Terungkap! 960.000 Mahasiswa dan Pelajar Terpapar Judi Online
TV 7 jam yang lalu -
Momen Paling Bahagia Christian Sugiono: Travelling Seru Bersama Anak
Lifestyle 7 jam yang lalu -
Bebaskan Anak Berkreasi, Prinsip Parenting Christian Sugiono
Lifestyle 7 jam yang lalu -
Parenting Ala Christian Sugiono: Santai tapi Menginspirasi!
Lifestyle 7 jam yang lalu -
VIDEO: 4 Gelandang yang Bisa Jadi Pengganti Rodri di Manchester City
Sepak Bola 8 jam yang lalu