VIDEO: Pria Ini Beli Motor Baru Berkat Rajin Nabung Uang Koin Rp 1.000
Pepatah hemat pangkal kaya, sepertinya tepat untuk menggambarkan pria warga Banyuwangi. Berkat ketekunannya menabung meski dengan uang koin pecahan Rp. 1.000, ia berhasil mewujudkan niatnya membeli sepeda motor baru seharga Rp 29 juta.
Aksi pegawai dealer motor menghitung ribuan keping uang receh yang direkam dalam video tersebut dan menjadi viral di media sosial. Seperti diberitakan pada Fokus, 17 Januari 2020.
Inilah video viral yang direkam pegawai dealer sepeda motor di Kecamatan Genteng, Banyuwangi, saat menghitung uang koin pecahan Rp. 1.000 dari dalam kaleng biskuit ke atas sebuah meja.
Puluhan ribu uang koin ini milik salah satu konsumen yang akan membayar satu unit sepeda motor seharga Rp 29, 4 juta. Karena tak mau mengecewakan konsumennya, pihak dealer tetap menerima pembayaran yang tak lazim ini, meski harus bersusah payah menghitungnya.
Setelah dinyatakan sesuai dengan harga motor yang dibeli, pemilik uang koin Dasar Wahyudi, warga Desa Barurejo, Kecamatan Siliragung ini akhirnya pulang dengan membawa sepeda motor baru yang diinginkannya. Ditemui di rumahnya, pria yang sehari-hari pedagang kelapa, dan buah ini mengaku menabung dengan uang koin sudah ia lakukan sejak kecil.
Uang koin yang dibayarkan untuk membeli sepeda motor itu merupakan hasil tabungannya selama 2 tahun 4 bulan yang dikumpulkan ke dalam sebuah kaleng biskuit setiap harinya.
Bahkan kini, suami dari Endang Trinawati ini masih terus mengumpulkan uang-uang koinnya untuk kembali mewujudkan impiannya membeli satu unit mobil baru yang harganya mencapai ratusan juta rupiah.
Pria ini memilih menabung dengan uang koin bukanlah tanpa alasan. Menurut dia, dengan menabung menggunakan uang koin receh, uang tabungan itu tidak akan diambil meskipun sedang membutuhkan uang. Beda bila yang disimpan uang pecahan Rp 100 ribu, dirinya akan mudah mengambil uang tabungan, sehingga uang tabungannya tak segera terkumpul.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Miris! Gudang Penampungan Anjing Konsumsi Digerebek di Banyuwangi, Hendak Dikirim ke Solo Raya
Unik 19 Nov 2024, 16:00 WIB -
VIDEO: Buntut Suara Musik Terlalu Keras, Kakek di Banyuwangi Bacok Tetangga
Nasional 16 Jul 2024, 14:31 WIB -
VIDEO: Berniat Menenangkan, Anggota Satpol PP di Banyuwangi Dihantam Besi oleh ODGJ
Nasional 04 Jul 2024, 14:04 WIB
-
VIDEO: Negara G20 Sepakat Akan Pajaki Orang-orang Super Kaya
Bisnis 33 menit yang lalu -
Giri Virandi The Lantis Hampir Trauma Bedah Lirik Lagu Bunga Maaf
Hiburan 11 jam yang lalu -
Jadi Ini Jawaban Kenapa Verrel Daun Jatuh Gampang Emosi
Hiburan 11 jam yang lalu -
Funfact Tentang Hanin Dhiya & Stevan Pasaribu
Hiburan 11 jam yang lalu -
VIDEO: Terlalu Fokus Bercanda, Motor Pemuda Berakhir Nyebur Got
Unik 12 jam yang lalu -
VIDEO: Wanita Tertinggi dan Terpendek di Dunia Dipertemukan Oleh Rekor Dunia Guinness
Unik 13 jam yang lalu -
VIDEO: Detik-Detik Sopir Lompat Keluar Sebelum Truk Solar Jatuh ke Jurang
Unik 14 jam yang lalu -
VIDEO: Pelaku Pembunuhan di Loket PLN Ditangkap, Polisi Sita Senjata Rakitan
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Nekat, Aksi Vandal Pemuda Sasar Bus Dinas Milik Ditpolairud Polda Jabar
Unik 15 jam yang lalu -
VIDEO: Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Surabaya, 25 Pelaku Diamankan!
TV 16 jam yang lalu -
VIDEO: Siswa Kelas 3 SD Kritis Usai Dianiaya Kakak Kelas, Apa Penyebabnya?
TV 16 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum Kepung Permukiman di Dayeuhkolot
TV 16 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Banjir Putus Akses Jalan Antar Desa di Pandeglang
TV 16 jam yang lalu