Depan Kapolri, Komisi III Emosi Polisi Tangkap Suami Korban Jambret: Mana Polres Yogya!

Kapolri Listyo Sigit Prabowo beserta jajaran melakukan rapat bersama Komisi III DPR, terkait isu-isu terkini, Senin (26/1). Dalam rapat, Aboe Bakar Al-Habsyi fraksi PKS menyinggung korban penjambretan yang ditangkap Polres Sleman. "Mana Polres Yogya nih? Seorang suami yang mencoba bela istri saat dijabret. Eh kok malah ditahan suaminya. Gimana ceritanya?" kata Aboe Bakar Al-Habsyi. #Merdekadotcom #Kapolri #KomisiIIIDPRRI #Tangkap #KorbanJambret #ShortMdk

sehari yang lalu

Selengkapnya

Lemas, Momen Abah Bertakbir "Allahu Akbar" Tunjukkan Korban Longsor Cisarua Bandung Barat

Tim gabungan masih melakukan pencarian terhadap para korban terdampak bencana longsor Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Sejumlah kantong jenazah telah berhasil ditemukan dan kini dalam proses identifikasi oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jawa Barat Hingga hari kedua proses pencarian korban longsor di Pasirlanggu, kawasan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Minggu malam, tercatat sebanyak 25 orang ditemukan meninggal dunia. Dari jumlah tersebut, 11 korban telah berhasil diidentifikasi, sementara 65 orang lainnya masih dalam proses pencarian oleh tim SAR gabungan. #Merdekadotcom #LongsorCisuarua #BandungBarat #KorbanLongsor #ShortMdk

sehari yang lalu

Selengkapnya

Proses Pemakaman Lucky Widja, Vokalis Band Element di TPU Jeruk Purut

Vokalis band Element, Lucky Widja, meninggal dunia pada usia 49 tahun pada Minggu, 25 Januari 2026, dan dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Senin siang (26/1/2026), dengan prosesi yang diiringi isak tangis keluarga dan kerabat. Jenazah tiba sekitar pukul 11.40 WIB, di mana sang ibu dan istri almarhum, Aleima Sharuna, tampak berusaha tegar meski tak kuasa menahan duka saat prosesi pemakaman berlangsung hingga pembacaan doa dan tabur bunga.

sehari yang lalu

Selengkapnya

Foto-foto Kondisi Cisarua Bandung Barat Usai Diterjang Longsor, 17 Orang Meninggal

Bencana longsor menerjang permukiman dan kawasan perkebunan di perbukitan Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, pada Sabtu (24/1/2026), menewaskan sedikitnya 17 orang dan menimbun lebih dari 30 rumah warga, sementara Polda Jawa Barat menerima 105 laporan orang hilang yang terdiri dari warga sipil dan anggota TNI. Hingga Minggu (25/1), tim SAR gabungan telah menyerahkan 25 kantong jenazah, dengan 11 korban berhasil diidentifikasi dan sisanya masih dalam proses DVI, sementara pencarian kembali dilanjutkan Senin (26/1) dengan fokus titik yang dipetakan melalui drone. Sebanyak 230 warga kini mengungsi di Balai Desa Pasirlangu, dengan dukungan dapur umum dari Dinas Sosial, di tengah evaluasi pemerintah terhadap perubahan bentang alam dan maraknya pertanian intensif di kawasan tersebut yang diduga turut memperparah risiko longsor.

sehari yang lalu

Selengkapnya

Prosesi Pemakaman Lula Lahfah Berlangsung Haru

Selebgram Lula Lahfah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur, pada Sabtu (24/1/2026). Sejumlah kerabat dan sahabat Lula Lahfah juga tampak hadir mengiringi jenazah Lula Lahfah ke tempat peristirahatan terakhir.

3 hari yang lalu

Selengkapnya

DPR Gerindra Curiga Depan Bahlil RUU Migas Malah Bolak-Balik: Jangan-Jangan Ada Mafia

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengikuti rapat dengan Komisi XII DPR, Kamis (22/1). Dalam rapat, Bambang Haryadi menaruh kecurigaan, melihat RUU Migas tak juga rampung. Bambang curiga ada mafia, yang mengganggu penyelesaian RUU Migas. #Merdekadotcom #BahlilLahadalia #RUUMigas #KomisiXII #ShortMdk

4 hari yang lalu

Selengkapnya
Swipe ke atas untuk membaca