Momen Terakhir Selby Anwar Mendiang Manager Kris Dayanti Bekerja Sebelum Meninggal Dunia

Momen Terakhir Selby Anwar Mendiang Manager Kris Dayanti Bekerja Sebelum Meninggal Dunia

KLovers, Duka mendalam tengah dirasakan oleh penya...Selanjutnya

KLovers,

Duka mendalam tengah dirasakan oleh penyanyi Krisdayanti setelah kehilangan sosok yang telah menemaninya selama lebih dari tiga dekade. Selby Anwar, manajer yang telah mengawal perjalanan kariernya sejak awal, tutup usia pada Senin, 3 Februari 2025. Kepergian ini menjadi pukulan berat bagi sang diva, yang mengungkapkan rasa kehilangannya melalui unggahan penuh emosi di media sosial.

Jenazah Selby Anwar telah dimakamkan di TPU Pondok Benda, Pamulang, Tangerang Selatan, pada Selasa, 4 Februari 2025. Krisdayanti bersama sang kakak, Yuni Shara, turut mengantar kepergian sang manajer dengan penuh kesedihan. Momen haru terlihat saat Krisdayanti beberapa kali menatap kosong ke arah peti jenazah, seolah tak percaya harus berpisah dengan sosok yang sudah seperti keluarganya sendiri.

Simak terus video terupdate dari dunia artis, selebritis, dan entertainment, kalau bukan sekarang, KapanLagi?

#videokapanlagi #kapanlagiwhatshot #kapanlagihariini


Ringkasan

Oleh Fitrah Ardiyanti pada 06 February 2025, 12:31 WIB

Video Terkait

Spotlights