Mahalini Nangis Diduga Karena Dihujat Usai Oplas, dr. Richard Lee: Kan Nggak Pakai Uang Negara

Oleh KapanLagi.com pada 16 July 2024, 12:43 WIB

Mahalini dan Rizky Febian diduga telah menjalani operasi plastik yang cukup mengubah bentuk wajah, terutama hidung. Reaksi beragam pun muncul dari masyarakat, ada yang tetap mendukung keduanya, namun tak sedikit yang menghujatnya. Saat ditanya soal hal ini, dr. Richard Lee memang menyatakan jika operasi sinus (yang diduga jadi alasan Iky & Lini) tidak ada hubungannya dengan bedah plastik. Hal yang sama diungkapkan juga oleh Nikita Mirzani yang tak pernah malu mengakui jika dirinya menyukai bedah kecantikan. Di tengah-tengah kegaduhan ini, beredar video Mahalini tengah menangis di atas panggung. Netizen menyebutnya jadi tak percaya diri & tertekan karena hujatan usai operasi.


SHARE