:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/thumbnails/3287299/original/022731400_1604513573-ets2_hq_ETS2bf9410f38a2a0ac6_640x360-00012.jpg)
VIDEO: Curah Hujan Tinggi, Lahan Pertanian Terendam Air di Lamongan
Curah hujan tinggi beberapa hari terakhir di Jawa ...Selanjutnya
Curah hujan tinggi beberapa hari terakhir di Jawa Timur, membuat lahan pertanian terendam banjir. Di Lamongan, Jawa Timur, petani yang sedianya menikmati panen raya, terpaksa membiarkan buah semangka, dan melon membusuk terendam air.
Sementara di Pacitan, petani terpaksa memanen lebih awal tanaman palawija mereka, daripada membusuk terendam banjir.
Tingginya curah hujan beberapa hari terakhir, menggenangi ratusan hektar tanaman melon dan semangka, di Desa Banteng Putih, Kecamatan Karang Geneng, Kabupaten Lamongan. Para petani yang seharusnya menikmati panen raya, harus gigit jari. Sebab semangka dan melon mereka, membusuk terendam air. Kondisi itu diperburuk serangan hama tikus.
Petani Yanto, mengatakan dalam kondisi normal, 1 hektar lahan bisa menghasilkan 2 ton semangka dan melon, senilai Rp 35 juta. Namun, akibat terendam air dan serangan hama tikus, mereka hanya memperoleh Rp 1 juta per hektarnya.
"Hujan turun lebat, pertama 2 jam sampai 3 kali, kemarin malem mulai jam 1, sampai jam 5 pagi, jadi ndak bisa dipanen," ungkap Yanto, Petani Semangka di Lamongan.
Kondisi yang sama juga terjadi di Pacitan. Akibat lahan pertanian terendam banjir, petani harus memanen lebih awal tanaman palawija mereka.
Sebab jika dibiarkan terendam air, buah palawija akan membusuk dan tambah rugi. Seperti tanaman palawija di Desa Sirnoboyo, Pacitan, yang terendam banjir beberapa hari. Petani terpaksa memanen buah tanaman meski belum waktunya dipetik.
"Terpaksa dipanen, kalau ndak dipanen itu rusak, akhirnya busuk, daripada ndak ada hasilnya diambil setengah tua," kata Giyanto, Petani.
Wilayah ini diterjang banjir pada Minggu malam, setelah diguyur hujan lebat, dan meluapnya sungai yang berada di sekitar desa, hingga menggenangi area persawahan petani. Demikian diberitakan pada Liputan6, 4 November 2020.
RingkasanVideo Terkait
-
01:46
VIDEO: Hashim Djojohadikusumo Datangi Rumah Jokowi, Bahas Apa?
TV 3 jam yang lalu
-
19:24
Fokus : Sebuah Rumah di Cimahi Ambruk Diterjang Banjir
TV 2 jam yang lalu -
02:08
VIDEO: Prabowo kembali Panggil Pengusaha ke Istana, Bahas Danantara?
TV 3 jam yang lalu -
02:13
VIDEO: Geger! Mahasiswa UKI Tewas di Kampus, Diduga Dikeroyok
TV 4 jam yang lalu -
00:00
VIDEO: Christina Ricci Mendapatkan Bintang di Hollywood Walk of Fame
Hiburan 5 jam yang lalu -
02:05
VIDEO: Jennie Blackpink Rilis Album Solo Pertamanya Ruby
Hiburan 5 jam yang lalu -
03:58
VIDEO: Musik Rebana dan Pantun Mandar Kalindakdak, Tradisi Leluhur Bangunkan Warga Polman Makan Sahur
Putri Candrawathi 5 jam yang lalu -
02:45
VIDEO: Ramadan di Gaza, Orang-orang Salat di Masjid yang Rusak
Putri Candrawathi 6 jam yang lalu -
03:00
VIDEO: Banjir dan Longsor, Wapres Gibran Tinjau Jembatan Amblas di Cidadap Sukabumi
Nasional 6 jam yang lalu -
03:27
VIDEO: Nasib Komitmen Transisi Energi Indonesia di Bawah Trump
Internasional 6 jam yang lalu