VIDEO: Sambutan Haru Warga kepada Satu Keluarga yang Sembuh dari COVID-19 di Surabaya
Setelah 12 hari diisolasi di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, delapan orang pasien COVID-19 yang masih satu keluarga, warga kawasan Wonocolo, Surabaya, dinyatakan sembuh dan dipulangkan.
Tangis haru bercampur bahagia pun pecah, ketika warga setempat menyambut mereka dengan musik rebana dan bacaan sholawat. Berikut diberitakan pada Fokus, 17 Juni 2020.
Bahagia dan senang dirasakan keluarga Darmuji, saat dirinya beserta tujuh anggota keluarganya dinyatakan sembuh dari COVID-19, dan diantar petugas kesehatan ke rumahnya di kawasan Wonocolo, Surabaya, Jawa Timur.
Tangis haru keluarga ini pun pecah, ketika puluhan warga setempat menyambutnya dengan tabuhan musik rebana dan bacaan sholawat, sebagai ungkapan syukur atas kesembuhan delapan orang keluarga Darmuji tersebut.
Hal yang sama, juga dirasakan Nurul Maslaha yang tak kuasa menahan tangis haru dan menyampaikan rasa terima kasih kepada warga, serta Muspika Wonocolo Surabaya. Karena selama ini memberikan bantuan dan dukungan kepada keluarga. Sebelumnya, pasien positif COVID-19 ini sempat diisolasi selama 12 hari di Asrama Haji Sukolilo Surabaya.
"Terima kasih kepada Bapak Camat, Kelurahan terutama Puskesmas yang selama ini memperhatikan kami, bahkan dokter-dokternya sampai malam membantu kami," ungkap haru Nurul Maslaha, Pasien Sembuh Covid-19.
Camat Wonocolo Surabaya, Denny Christupel Tupamahu mengimbau masyarakat mematuhi protokol kesehatan serta menerapkan hidup bersih agar terhindar dari COVID-19.
"Kita semua patut mensyukuri dan selalu mendoakan sejak Bapak dan Ibu berangkat kemarin beberapa waktu yang lalu, semua warga di sini mendoakan, kita ndak pernah menganggap ini musibahnya yang bersangkutan, ndak ndak, ini memang wabah, pandemi, semua se-dunia merasakan," tegas Denny Christupel, Camat Wonocolo Surabaya.
Pihaknya juga mengimbau agar keluarga yang sudah sembuh tersebut diterima dengan baik, karena sudah terbukti sembuh.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Gugat Cerai Istri karena KDRT, Seorang Pria Ditetapkan Jadi Tersangka
Nasional 18 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Jagat Koin Hunt, Dinas Infokom 'Pasrah'
Nasional 13 Jan 2025, 14:00 WIB -
VIDEO: Camat Asemrowo Surabaya Klarifikasi Usai Dituding Sembunyikan Wanita di Kantor
Unik 11 Jan 2025, 20:30 WIB
-
VIDEO: Benarkah Uang Rp 10 Ribu Emisi 2005 Tak Berlaku Lagi? Ini Faktanya!
Cek Fakta 1 jam yang lalu -
Nasib Pengungsi Rohingya di Aceh Belum Jelas, Imigrasi Minta Agar Segera Direlokasi
Hiburan 1 jam yang lalu -
VIDEO: Bos Persija Tanggapi Komentar Netizen yang Desak Rizky Ridho Abroad
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
Fakta-Fakta Di Balik Gugatan Cerai Sherina Munaf & Baskara Mahendra, Ternyata Sudah Pisah Rumah
Hiburan 4 jam yang lalu -
VIDEO: PSSI dan Unesa Lakukan Kolaborasi Strategis untuk Meningkatkan Kualitas Timnas Indonesia Putri
Sepak Bola 14 jam yang lalu -
VIDEO: Saif Ali Khan Jadi Korban Penusukan di Rumahnya, Harus Operasi
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Ingin Cepat Dapat FYP? Disini Ada Jawabannya!
Teknologi 16 jam yang lalu -
VIDEO: Mau Tau Rahasia Dapat Cuan dari TikTok?
Teknologi 16 jam yang lalu -
Wisma Habibie dan Ainun Dibuka Untuk Umum, Simpan Sejarah dan Kenangan Penuh Cinta
Lifestyle 16 jam yang lalu -
VIDEO: Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza Tiba di RS Polri
TV 16 jam yang lalu -
VIDEO: Marbot Masjid di Puncak Bogor Dianiaya WNA Arab Saudi, Perkara Tolak Lepas Sepatu
Unik 16 jam yang lalu -
Israel dan Hamas Telah Menandatangani Kesepakatan Gencatan Senjata
Internasional 16 jam yang lalu -
Sidang Perdana Agus Buntung Kasus Pelecehan Seksual
Nasional 16 jam yang lalu