VIDEO: Antusias Warga Lihat Gerhana Matahari Cincin di Jember dan Pasuruan
Momen Gerhana Matahari Cincin, tak disia-siakan pelajar dan anak-anak yang sedang menikmati liburan. Mereka melihat peristiwa gerhana Matahari menggunakan kacamata khusus di Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional, atau Lapan, Pasuruan.
Sedangkan di Jember, Komunitas Astronomi memberi edukasi kepada pelajar, sekaligus mengamati fenomena langka itu, menggunakan kotak filter sederhana.
Sebelum menyaksikan Gerhana Matahari Cincin, petugas Lapan di Watukosek, Kecamatan Gempol, Pasuruan membagikan kacamata khusus. Anak-anak ini tergabung dalam Komunitas Pecinta Astronomi yang berasal dari sejumlah kota di Jawa Timur. Secara kebetulan, fenomena Gerhana Matahari Cincin bersamaan dengan masa liburan Natal dan Tahun Baru.
Selain dengan kacamata khusus, pihak Lapan juga memberi kesempatan kepada anak-anak untuk menyaksikan Gerhana Matahari Cincin menggunakan teleskop. Berikut video liputannya pada Fokus, 27 Desember 2019.
Sementara di Jember, fenomena Gerhana Matahari Cincin, menjadi perhatian tersendiri bagi puluhan pelajar, dan anggota komunitas astronomi. Mereka berkumpul di Alun-Alun Kota, untuk mengamati fenomena langka itu secara langsung. Meski hanya menyaksikan fase Gerhana Matahari sebagian, atau parsial, namun detik-detik berlangsungnya fenomena ini tak sedikitpun luput dari pengamatan mereka, karena sekaligus untuk penelitian.
Terbatasnya jumlah teleskop membuat sebagian pelajar memanfaatkan solar box, atau kotak filter sederhana, agar dapat melakukan pengamatan Gerhana Matahari dengan aman.
Gerhana Matahari Cincin yang terjadi 26 Desember memang tidak bisa dilihat secara penuh di Jawa Timur. Namun demikian, antusiasme masyarakat melihat fenomena langka ini cukup besar.
Ringkasan
Video Terkait
-
VIDEO: Lansia dan Anak-anak Pengungsi Banjir di Jember Rebutan Nasi Bungkus
Nasional 24 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pria Terjatuh dari Truk Bermuatan Sound Horeg Saat Kampanye di Pasuruan
Unik 26 Nov 2024, 19:00 WIB -
VIDEO: Diduga Ada Tuyul, Warga Jember Pasang Spanduk Waspada
Nasional 01 Nov 2024, 15:45 WIB
-
VIDEO: Gerai Sosis Wina Mendapat Pengakuan UNESCO
Lifestyle 4 jam yang lalu -
VIDEO: Kronologi Seorang Anak di Cilandak Bunuh Ayah dan Neneknya, Serta Tikam Ibunya dengan Sajam
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: Banjir Luapan Sungai Citarum Masih Rendam Rumah Warga
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: PM Kanada Justin Trudeau Bertemu Donald Trump Terkait Ancaman Tarif
Internasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Benarkah Nanas Dapat Memicu Keguguran pada Ibu Hamil? Ini Penjelasannya
Cek Fakta 6 jam yang lalu -
VIDEO: Mengenal Suwendi, Atlet Darts Profesional Tertua di Indonesia
Olahraga 8 jam yang lalu -
VLOG: Lebih Dekat dengan Darts National Competition, Olahraga yang Bangkit Kembali di Indonesia
Olahraga 9 jam yang lalu -
Frederika Cull & Fahad Haydra Cerita Soal Pembuatan Racun Sangga
Hiburan 17 jam yang lalu -
Lyodra Ginting Cerita Soal Isi Soundtrack MOANA 2 Sampai Keputusan Terberat Dalam Hidup
Hiburan 17 jam yang lalu -
VIDEO: Detik-detik Talud Longsor Akibat Curah Hujan Deras di Yogyakarta
Unik 18 jam yang lalu -
VIDEO: Selebrasi The Jak Mania di Jalan Solo Yogyakarta Tuai Kritikan Warganet
Unik 19 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Video Longsor Tanah dan Batu dari Tambang Emas Gunung Tumpang
Unik 19 jam yang lalu