Disambut Poster 'Pulanglah' di Pasar Kota Pinang, Sandi Ajak Dialog Pedagang

Disambut Poster 'Pulanglah' di Pasar Kota Pinang, Sandi Ajak Dialog Pedagang

Calon Wakil Presiden nomor 02 Sandiaga Uno melanjutkan safari politik ke Sumatera Utara. Selasa siang, kunjungan dialogis dilakukan Sandi di pasar pagi Kota Pinang, Kabupaten Labuhan Batu Selatan.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (12/12/2018), kedatangan Sandiaga di pasar pagi Kota Pinang disambut sejumlah emak-emak yang langsung mengajak bersalaman dan berswafoto.

Meski demikian, sejumlah poster bernada provokatif justru terpasang di sejumlah lapak pedagang.

Menyikapi adanya poster tersebut, mantan Wakil Gubernur Jakarta ini mendatangi lapak dan mengajak pedagangnya untuk berdialog.

Tak hanya itu, Sandi juga berjanji akan menyampaikan dukungan dari pedagang bernama Drijon Sihotang tersebut kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Saya sampaikan nanti, saya akan ketemu Pak Jokowi," ujar Cawapres Nomor 02 Sandiaga Uno.

Usai menyapa pedagang pendukung Jokowi, Sandi melanjutkan dialog dengan mendengarkan keluhan pedagang pasar lain tentang kesulitan ekonomi tingginya harga kebutuhan pokok serta anjloknya harga sawit dan karet.

Sandi juga menyempatkan diri membeli dagangan berupa ikan sale tempe dan kebtuhan pokok lainnya dari pemilik lapak kecil. (Muhammad Gustirha Yunas)

Ringkasan

Oleh Raden Trimutia Hatta pada 12 December 2018, 08:28 WIB

Tag Terkait


Video Terkait

Spotlights