Tes DNA Dilakukan pada Kerangka Manusia dalam Rumah Kosong di Bandung

Tes DNA Dilakukan pada Kerangka Manusia dalam Rumah Kosong di Bandung

Garis polisi masih terpasang di pintu depan sebuah rumah kosong di kawasan Sumenak Indah, Desa Sayati, Margahayu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Sebelumnya, tiga hari yang lalu warga sekitar dikejutkan dengan ditemukannya kerangka manusia dalam posisi duduk di sofa.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Jumat (17/1/2019), belum diketahui identitas dari kerangka ini.

Penyidik Satreskrim Polsresta Bandung juga masih berkoordinasi dengan tim medis Rumah Sakit Sartika Asih untuk mendalami identifikasi kerangka tersebut termasuk melakukan tes DNA kepada warga yang melaporkan kehilangan anggota keluarganya.

"Sampai saat ini hasil penyelidikan kami masih belum ditemukan tindak pidana. Namun, kami masih mendalami terus," kata Kasatreskrim Polresta Bandung AKP Agta Bhuwana Putra.

Rumah kosong ini merupakan milik Johan Risman yang tidak lagi dihuni sejak setahun terakhir. Penemuan kerangka di rumah milik Johan terjadi Selasa, 14 Januari lalu saat salah seorang pegawainya hendak membersihkan rumah.

Saat ditemukan, kerangka manusia itu masih mengenakan baju putih yang sudah kusam. Polisi yang datang langsung menggelar olah tempak kejadian perkara.

Ringkasan

Oleh Rio Audhitama Sihombing pada 17 January 2020, 13:58 WIB

Video Terkait

Spotlights