Seluruh Punggawa Persija Termasuk Marko Simic Siap Jamu Arema FC di GBK

Seluruh Punggawa Persija Termasuk Marko Simic Siap Jamu Arema FC di GBK

Laga super big match kembali terjadi dalam Shopee Liga 1. Persija Jakarta akan menjamu Arema FC di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Keduanya optimistis dapat merebut poin penuh.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Sabtu (3/8/2019), Macan Kemayoran menggelar latihan ringan di Stadion Gelora Bung Karno sebelum pertandingan.

Seluruh punggawa Persija siap diturunkan termasuk Marko Simic yang akan menjadi andalan tuan rumah di lini depan.

Pertandingan dua klub besar Indonesia tersebut diprediksi akan menyajikan sebuah pertandingan menarik karena kedua tim optimistis mampu meraih kemenangan untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.

Saat ini Arema FC dalam performa terbaik. Dalam dua laga terakhirnya, Singo Edan meraih poin penuh, di antaranya saat melumat Persib Bandung dengan skor telak 5-1. Arema datang untuk mencuri poin dari Persija.

Ringkasan

Oleh Karlina Sintia Dewi pada 03 August 2019, 12:13 WIB

Video Terkait

Spotlights