Puluhan Hektare Kebun Cabai Rusak Akibat Kekeringan di Tegal

Puluhan Hektare Kebun Cabai Rusak Akibat Kekeringan di Tegal

Puluhan hektare kebun cabai di Desa Jatimulya, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, rusak akibat kekeringan.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (27/7/2019), pemilik pun gagal panen karena buah cabai sudah kering dan membusuk akibat tidak mendapatkan air irigasi selama hampir satu bulan.

Aziz, sang petani mengaku mengalami kerugian sekitar Rp 30 juta.

Kerusakan tanaman cabai diperparah dengan serangan ulat krongo atau ulat pemakan buah cabai yang biasa muncul setiap musim kemarau. Buah cabai yang masih segar mendadak layu dan membusuk lantaran digerogoti ulat.

Ringkasan

Oleh Muhammad Gustirha Yunas pada 27 July 2019, 15:33 WIB

Video Terkait

Spotlights