Detik-Detik Truk dan Jeep Terperosok Saat Underpass di Sleman Ambrol

Detik-Detik Truk dan Jeep Terperosok Saat Underpass di Sleman Ambrol

Jalan di atas galian proyek underpass di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa, 23 Juli 2019, ambrol. Dua mobil, truk pengangkut kayu dan Jeep milik warga Australia terperosok masuk lubang. Ambrolnya jalan diduga akibat tidak kuat menahan beban truk yang melintas.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Rabu (24/7/2019), ambrolnya tebing pada lubang galian proyek underpass di Kentungan, Sleman, menggegerkan warga sekitar.

Terlebih mobil Jeep diketahui tengah dikemudikan seorang pria warga Australia, beserta keluarganya.

Dalam rekaman video amatir, terlihat truk pengangkut kayu yang pertama kali terperosok ketika lubang galian tersebut ambrol. Lalu disusul mobil Jeep. Namun, penumpang mobil berhasil menyelamatkan diri.

Ambrolnya lubang galian proyek underpass tersebut diduga akibat tidak kuat menahan beban saat truk pengangkut kayu melintas. Padahal sudah ada larangan melintas bagi truk bermuatan penuh.

Sementara itu, petugas kepolisian masih menyelidiki ambrolnya lubang galian proyek underpass setinggi 1 meter tersebut. Kinipetugas menutup sementara jalan menuju lokasi proyek. (Galuh Garmabrata)

Ringkasan

Oleh Galuh Garmabrata pada 24 July 2019, 09:59 WIB

Video Terkait

Spotlights