Potret Bali Usai Digoyang Gempa
Kerusakan akibat gempa masih terlihat jelas di kawasan Busungbiu, Buleleng, Bali. Salah satunya seperti rumah yang dihuni oleh Wayan Ritawan.
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Kamis (18/7/2019), akibat guncangan gempa pada Selasa pagi kemarin, tembok bagian belakang dan atap rumahnya ambruk.
Namun, saat kejadian pemilik rumah yang bekerja sebagai buruh bangunan dan keluarganya tidak berada di dalam rumah.
Berdasarkan pantauan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Buleleng, dampak gempa cukup parah ada di kawasan Busungbiu dan Desa Depeha Kubutambahan.
Tak hanya di Kabupaten Buleleng, Kabupaten Jembrana juga terdampak gempa. Salah satunya merusak sejumlah sekolah. Saat kejadian para siswa dan guru tengah beraktivitas di luar ruangan. Dilaporkan dua murid pingsan dan mengalami luka ringan.
Gempa bumi yang berpusat di Nusa Dua, Bali, dengan kedalaman 68 kilometer itu bahkan terasa hingga Banyuwangi, Jawa Timur. Setidaknya, 22 bangunan yang rusak berat. Salah satunya adalah Masjid Nurul Islam di Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran.
Agar tidak membahayakan warga yang melintas, bangunan masjid yang kerusakannya mencapai 90 persen akibat gempa dirobohkan. Semenatara itu, warga yang dibantu petugas dari TNI, Polri, BPBD, dan relawan juga masih terus membersihkan dampak gempa.
Ada pun bantuan sembako dari pihak BPBD Banyuwangi dan instansi terkait sudah mulai didistribusikan kepada warga yang membuthkan. (Rio Audhitama Sihombing)
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
Fokus : Hujan Lebat, Air Terjun Bayang Sani di Pesisir Selatan Meluap
TV 9 menit yang lalu -
Fokus : Hujan Lebat, Air Terjun Bayang Sani di Pesisir Selatan Meluap
TV 9 menit yang lalu -
Fokus Pagi : Kecelakaan Beruntun di Turunan Silayur Semarang, Dua Korban Tewas
TV 31 menit yang lalu
-
Nissa Sabyan Dinikahi Ayus dengan Mahar Rp200 Ribu dan Cincin Emas
Hiburan 15 menit yang lalu -
Gibran Minta Sistem Zonasi Sekolah Dihapus
Nasional 17 menit yang lalu -
Sedih dan Kecewa, Ria Ricis Diancam dan Diperas Mantan Karyawannya Sendiri
Hiburan 2 jam yang lalu -
Pertarungan King Maker Pilgub 2024 di Kandang Banteng
Nasional 2 jam yang lalu -
Perjalanan Terpidana Mati Mary Jane Veloso
Nasional 2 jam yang lalu -
Suami Airin Diperiksa Terkait Dugaan Korupsi
Nasional 2 jam yang lalu -
Siapa Capim dan Dewas KPK Terpilih?
Nasional 2 jam yang lalu -
Pertarungan Megawati vs Jokowi di Kandang Banteng Pilgub 2024
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Tiba di Portugal, Para Pemain Korea-Korea Selecao Berkunjung ke Dubes RI
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Cabup Biak yang Lakukan Kekerasan Seksual Ditangkap
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Senyuman Bahagia Prabowo Usai Bawa Pulang Investasi 18,5 Miliar Dollar
Nasional 3 jam yang lalu -
VIDEO: Setelah Melalui 18 Jam Penerbangan, Akhirnya Pemain Korea-Korea Selecao TibadiPortugal
Sepak Bola 3 jam yang lalu -
Olivia Marsh Cerita Tentang Lagu Baru "Heaven" Memori Masa Kecil, & Keluarga
Hiburan 3 jam yang lalu -
The Lantis Main Game Saling Tunjuk, Siapa Yang Paling Sering Telat Latihan?
Hiburan 4 jam yang lalu