Dugaan Kekerasan di Hari Buruh, Kuasa Hukum 2 Jurnalis Akan Lengkapi Bukti Visum
Dua wartawan foto yang diduga dianiaya oknum polisi saat meliput kerusuhan peringatan Hari Buruh di Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis, 2 Mei 2019, melaporkan kasus penganiayaan ke Propam Polrestabes Bandung. Tak hanya dianiaya, oknum aparat juga memaksa mereka untuk menghapus foto peristiwa kerusuhan.
Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Jumat (3/5/2019), didampingi kuasa hukum serta sejumlah rekan jurnalis, dua wartawan foto yang diduga mengalami tindak kekerasan melaporkan kasus mereka ke Propam Polrestabes Bandung.
Prima Mulia wartawan foto dari Tempo dan Iqbal Kusumadireza wartawan foto lepas, menyatakan ada dua pasal yang digunakan dalam pelaporan, yakni pasal 351 KUHP tentang penganiayaan yang menyebabkan luka dan pasal 18 undang-undang nomor 40 tahun 1999 tentang pers.
Untuk memperkuat adanya dugaan kekerasan, kuasa hukum korban akan melengkapi bukti visum.
Sebelumnya, dugaan aksi kekerasan terhadap awak media oleh polisi terjadi saat aksi Hari Buruh di Kota Bandung, Rabu siang, 1 Mei 2019. Para jurnalis yang dilindungi undang-undang dalam menjalankan tugasnya mendapat kekerasan dari oknum aparat berupa penganiayaan dan juga dipaksa menghapus hasil foto yang didapat saat kerusuhan terjadi. (Galuh Garmabrata)
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Toko Service Kompor di Bandung Meledak
Nasional 16 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pria Lakukan Pelecehan Seksual ke Siswi Sekolah di Bandung
Unik 13 Nov 2024, 21:30 WIB -
VIDEO: Pemuda di Cirebon Bakar Rumah Orang Tua Karena Tak Dibelikan Motor
Unik 06 Nov 2024, 19:15 WIB
-
VIDEO: Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di SPBU Siyono Gunungkidul
Unik 6 jam yang lalu -
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 7 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Lampu Jalan Berkedip Hingga Ganggu Pengendara di Yogyakarta
Unik 7 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 7 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 7 jam yang lalu -
VIDEO: Fenomena Antrian Panjang Buang Sampah di Depo Karang Kota Yogyakarta
Unik 7 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 8 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 8 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 9 jam yang lalu