Petani Karet di Empat Lawang Sumsel Diserang Beruang Madu
Warga di Kabupaten Empat Lawang, Sumatra Selatan, digegerkan dengan dua beruang madu yang menyerang petani karet. Korban dilarikan ke rumah sakit karena menderita luka di bagian tangan.
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Minggu (7/4/2019), korban bernama Sukma Jaya, petani karet warga Desa Lampar Baru, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, harus dirawat intensif di RSUD Kabupaten Empat Lawang. Ia mengalami luka parah akibat gigitan beruang yang tiba-tiba muncul dan menyerang saat ia tengah menyadap karet.
Sebelumnya, korban mengaku mendengar suara gemersik cukup keras dari semak belukar. Namun, dia menyangka hanya seekor babi yang sedang mencari makan. Tapi ternyata tiba-tiba muncul beruang dan menerkam korban dari belakang. Beruntung korban sempat melawan dengan mendorong seekor beruang masuk jurang, lalu kabur.
Insiden itu menggegerkan warga, karena lokasi penyerangan beruang madu hanya berjarak sekitar 500 meter dari permukiman. Warga berharap pemerintah kabupaten setempat dan instansi terkait segera menangkap dan mengamankan beruang madu tersebut, agar insiden serupa tidak terulang. (Galuh Garmabrata)
RingkasanVideo Terkait
-
Fokus : Luapan Sungai Wrati, Banjir Rendam Ribuan Rumah dan Jalan Raya di Pasuruan
TV Kemarin pukul 14:45 WIB
-
VIDEO: Ngeyel, Truk Paksa Terobos Perlintasan Kereta Saat Palang Tertutup
Unik 4 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Maling Motor Apes Gagal Terobos Portal di Persada Bekasi
Unik 5 jam yang lalu -
VIDEO: Kebakaran Besar di Pabrik Baterai Terbesar Dunia di California
TV 6 jam yang lalu -
VIDEO: Posisi Nuri Sahin Kian Terancam Setelah Borussia Dortmund Telan Kekalahan Beruntun
Olahraga 11 jam yang lalu -
VIDEO: Pep Guardiola Sebut Erling Haaland Sudah Selevel dengan Ronaldo dan Messi
Sepak Bola 12 jam yang lalu -
VIDEO: Meski Diguyur Hujan, Band Cigarettes After Sex Sukses Gelar Konser di Jakarta
Hiburan 13 jam yang lalu -
VIDEO: Firasat Ayah Pramugari, Diduga Anaknya Jadi Korban Kebakaran Glodok Plaza
Nasional 13 jam yang lalu -
VIDEO: Xi Jinping Teleponan dengan Donald Trump, Bahas Tiktok hingga Taiwan
Internasional 13 jam yang lalu -
Begini Cara Sridevi Atasi Bosan di Lokasi Syuting Magic 5
Dangdut 13 jam yang lalu -
VIDEO: Mantan PM Pakistan Imran Khan dan Istrinya Dipenjara Atas Kasus Korupsi
Internasional 14 jam yang lalu -
VIDEO: Benarkah Uang Rp 10 Ribu Emisi 2005 Tak Berlaku Lagi? Ini Faktanya!
Cek Fakta 16 jam yang lalu