Quraish Shihab: Jadikanlah Kalbu Kita Bagaikan Sumur, Memiliki Mata Air yang Jernih

Quraish Shihab: Jadikanlah Kalbu Kita Bagaikan Sumur, Memiliki Mata Air yang Jernih

Saudara, pemirsa Mutiara Hati, kajian kali ini Prof. Quraish Shihab mengatakan dalam diri manusia ada sekerat kunyahan, kalau baik, semua aktivitas jasad menjadi baik, sebaliknya pun demikian. Itu adalah kalbu.

Kalbu dapat berperan sebagai wadah, ia elastis dapat melebar dan menyempit. Di samping menjadi wadah, kalbu juga mempunyai fungsi sebagai alat pengetahuan. Siapa yang kalbunya hanya menjadi wadah lagi sempit, maka akan cepat tersinggung lagi terbatas pengetahuannya dan itupun diperolehnya dari luar.

Tidak ubahnya bagaikan kolam yang harus diisi air dari luar. Dan ada juga yang kalbunya seperti sumur, ia menjadi wadah dan sekaligus alat meraih pengetahuan. Bukankah sumur memiliki mata air ? sekaligus menampung air ? air yang bersumber dari mata air jauh lebih jernih.

Nah, maukah Anda menjadikan kalbu Anda sumur ? Hilangkan kedengkian, keangkuhan dan aneka kedurhakaan dari dalamnya. Seperti penggali sumur mengeluarkan tanah dan bebatuan sampai dia menemukan mata air yang jernih.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 26 April 2023, 16:23 WIB

Video Terkait

Spotlights