Quraish Shihab: Tiga Hal agar Bisa Merasakan Manisnya Iman

Quraish Shihab: Tiga Hal agar Bisa Merasakan Manisnya Iman

Saudara pemirsa Mutiara Hati, iman bagaikan rasa kagum atau cinta. Hanya dirasakan oleh yang kagum dan yang bercinta. Sulit digambarkan bagaimana hakikatnya. Rasul SAW bersabda siapa yang terdapat dalam dirinya tiga hal, maka dia akan merasakan manisnya iman.

Dia mencintai Allah SWT dan Rasul-Nya melebihi cintanya dari apa pun. Dia menyukai saudaranya, tidak menyukainya kecuali karena Allah SWT. Dan yang ketiga, dia enggan kembali kepada dosa dan kekufuran, sebagaimana keengganannya diceburkan ke neraka kelak.

Islam adalah penyerahan diri kepada Allah swt setelah melalui usaha maksimal. Berusahalah kemudian serahkan sisanya kepada Allah SWT. Karena Dia Maha Tahu, Dia Maha Kuasa, dan Maha Baik.

Ihsan memberi lebih banyak dari yang semestinya Anda beri, dan menuntut lebih sedikit dari yang semestinya Anda tuntut. Siapa yang melakukan semua itu, maka dia akan merasakan manisnya nikmat yang tak terlukiskan. Demikian tausiah singkat Prof. Quraish Shihab.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 19 April 2023, 12:00 WIB

Video Terkait

Spotlights