VIDEO: Carlos Pena Mengaku Lega Bisa Bawa Persija Jakarta Menang di Laga Perdana BRI Liga 1

VIDEO: Carlos Pena Mengaku Lega Bisa Bawa Persija Jakarta Menang di Laga Perdana BRI Liga 1

Persija Jakarta mengawali BRI Liga 1 2024/2025 dengan kemenangan manis di kandang. Carlos Pena mengaku lega bisa keluar dari tekanan dan buktikan ke Jakmania.

Menjamu Barito Putera di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu (10/8/2024), Persija Jakarta berhasil menang dengan skor 3-0.

Bomber asal Brazil, Gustavo Almeida, jadi pahlawan kemenangan tim berjuluk Macan Kemayoran lewat hat-tricknya. Sekaligus menjadi top skorer sementara BRI Liga 1 2024/2025.

Carlos Pena menyebut anak asuhnya bermain sangat solid baik dalam menyerang maupun bertahan. Sejak awal laga, mereka sudah mendominasi permainan.

Pelatih asal Spanyol ini mengaku lega sekaligus senang bisa meraih tiga poin. Pasalnya, ia mendapat tekanan dari suporter setelah hasil yang kurang baik di Piala Presiden 2024.

Persija Jakarta tak mampu lolos ke final, dan bahkan tidak bisa meraih tempat ketiga dalam turnamen tersebut.

"Pertandingan pertama di kandang sendiri dengan para pendukung dan tekanan. Setelah hasil yang kurang baik di Piala Presiden, tidaklah mudah dan tim saya menunjukkan kepribadian, menunjukkan karakter," ucap Carlos Pena.

Kemenangan perdana di BRI Liga 1 2024/2025 ini membuat Carlos Pena bangga dengan anak-anak Persija Jakarta yang bisa memainkan permainan sesuai dengan harapan dan apa yang direncanakan.

Ringkasan

Oleh Abdul Aziz pada 10 August 2024, 22:19 WIB

Video Terkait

Spotlights