VIDEO: Setelah Belasan Tahun Pimpin Persib Bandung, Teddy Tjahjono Resmi Berpisah

VIDEO: Setelah Belasan Tahun Pimpin Persib Bandung, Teddy Tjahjono Resmi Berpisah

Setelah belasan tahun dan mempersembahkan dua gelar Liga Indonesia, Teddy Tjahjono mundur dari PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) selaku pengelola Persib Bandung.

Teddy Tjahjono meletakkan jabatannya sebagai Direktur Olahraga PT PBB terhitung pada 31 Juli 2024. Dia tidak membutuhkan waktu lama untuk mendapatkan pekerjaan baru.

Teddy Tjahjono terpilih sebagai Komisaris PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT LIB di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, pada Rabu (26/6/2024).

Teddy Tjahjono mengaku diutus oleh Persib Bandung untuk menjadi Komisaris PT LIB. Tim berjulukan Maung Bandung itu memang mendapatkan jatah sebagai juara BRI Liga 1 2023/2024.

"Iya, saya mundur dari Persib per 31 Juli 2024. Sekarang masih dalam masa transisi," ujar Teddy Tjahjono. Lantas, apa yang membuatnya meninggalkan Maung Bandung?

"Banyak sekali suka dukanya, maksudnya kebetulan memang cinta olahraga jadi sangat senang waktu bisa menjadi bagian dari Persib dan bisa berprestasi seperti ini," tutur Teddy Tjahjono.

"Suatu kenangan yang sangat indah untuk bisa bekerja dan berjuang untuk Persib," imbuhnya.

Artinya, selama bersama Persib Bandung, Teddy Tjahjono telah mempersembahkan dua gelar Liga Indonesia pada 2014 ketika masih bernama Indonesia Super League (ISL) dan BRI Liga 1 musim lalu.

Ringkasan

Oleh Muhammad Adi Yaksa pada 27 June 2024, 14:11 WIB

Video Terkait

Spotlights