:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/thumbnails/4813510/original/088470500_1714103971-ernando-c033f7.jpg)
VIDEO: Tampil Heroik, Ernando Ari Janji Bawa Timnas Indonesia U-23 Juara Piala Asia U-23 2024
Penjaga gawang Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari,...Selanjutnya
Penjaga gawang Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari, tidak mau tanggung-tanggung di sisa Piala Asia U-23 2024. Ia ingin menebus dosa, sekaligus berikan gelar juara.
Ernando Ari menjadi pahlawan Timnas Indonesia U-23 ketika menyingkirkan Timnas Korea Selatan U-23 dalam babak delapan besar Piala Asia U-23 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.
Setelah bermain imbang 2-2 selama 120 menit, Timnas Indonesia U-23 menang 11-10 atas Korea Selatan U-23 lewat drama adu penalti dan aksi heroik dari Ernando Ari.
Ernando Ari berhasil menggagalkan dua eksekutor Korea Selatan U-23 yaitu Kang Sang-yoon dan Lee Kang-hee. Kiper berusia 22 tahun ini juga sukses menuntaskan tugasnya sebagai algojo 12 pas.
"Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Tuhan dan keluarga saya dan kemudian pelatih, semua staf pelatih dan teman saya di tim saya," ujar Ernando Ari.
"Saya hanya ingin mengatakan ini adalah perjalanan baru yang kami lanjutkan. Karena ini bukan akhir. Kami memiliki target. Target besar," jelas Ernando Ari.
Timnas Indonesia U-23 tinggal selangkah lagi untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024. Selain itu, tim berjulukan Garuda Muda ini hanya berjarak dua kemenangan buat keluar sebagai kampiun Piala Asia U-23.
Keberhasilan Ernando Ari mengeksekusi penalti menjadi penebus kesalahannya di final Piala AFF U-23 2023 yang membuat Timnas Indonesia U-23 kalah 5-6 dari Timnas Vietnam U-23 melalui adu tos-tosan.
"Kami ingin menjadi juara di Piala Asia U-23. Sebelumnya saya bisa menyelamatkan dan mengeksekusi penalti karena saya ingin membayar Piala AFF U-23. Saya gagal mencetak gol dan membuat saya sedih dan coach Shin Tae-yong," ungkap Ernando Ari.
"Sekarang, saya ingin membayar untuknya dalam Piala Asia U-23. Saya ingin memberikan juara kepada pelatih Shin Tae-yong," imbuh penjaga gawang berpostur 179 cm tersebut.
Berkat aksi heroik Ernando Ari, Timnas Indonesia U-23 tinggal dua kali menang lagi untuk bisa mendapatkan gelar juara Piala Asia U-23 2024 dan mentas di ajang Olimpiade 2024 di Paris.
RingkasanVideo Terkait
-
00:00
VIDEO: Ole Romeny Ukir Rekor Langka Setelah Cetak Dua Gol untuk Timnas Indonesia
Sepak Bola 7 jam yang lalu -
00:00
VIDEO: Ole Romeny Ukir Rekor Langka Setelah Cetak Dua Gol untuk Timnas Indonesia
Sepak Bola 7 jam yang lalu -
00:00
VIDEO: Emil Audero Berpotensi Lakoni Debut Bersama Timnas Indonesia saat Hadapi China
Sepak Bola 10 jam yang lalu
-
02:48
VIDEO: Galangan Kapal Eropa Topang Perdagangan Gas Rusia
Bisnis Baru saja -
03:00
VIDEO: Insektisida hingga Iklim Menekan Jumlah Kupu-Kupu di AS
Nasional Baru saja -
01:54
VIDEO: Revolusi Pertanian Digital! Petani Xinjiang Kini Makin Melek Teknologi
Teknologi Baru saja -
03:25
VIDEO: Pemudik Malang Dibegal Usai Tarik Uang ATM untuk THR Orangtua
Nasional 9 jam yang lalu -
02:37
VIDEO: Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Ajukan Kontra-Proposal
Internasional 10 jam yang lalu -
01:39
VIDEO: Pemudik Berkostum Ultraman Bikin Heboh Pelabuhan
Nasional 11 jam yang lalu -
01:35
VIDEO: Ambisi Jay Idzes Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Sebagai Kado untuk Rakyat!
Sepak Bola 11 jam yang lalu -
01:48
VIDEO: Data Terkini Jumlah Korban Tewas Akibat Gempa Myanmar
Internasional 12 jam yang lalu -
01:50
VIDEO: Lindungi Anak Majikan, Penjaga Rumah Tewas di Tangan Perampok
TV 12 jam yang lalu -
02:21
VIDEO: Arab Saudi Tetapkan Idul Fitri 1446 H Jatuh Pada Hari Minggu
Putri Candrawathi 12 jam yang lalu -
02:20
VIDEO: Korban Gempa Thailand Bertambah, 78 Orang Masih Hilang
Internasional 13 jam yang lalu -
01:27
VIDEO: Kapolri dan Sejumlah Menteri Tinjau Arus Mudik di Stasiun Gambir Jakarta
TV 13 jam yang lalu -
24:13
Fokus : Rumah Roboh di Kulon Progo Tergerus Arus Banjir
TV 13 jam yang lalu