VIDEO: Ferry Paulus Pastikan Drawing Semifinal Pegadaian Liga 2 Transparan dan Seru

VIDEO: Ferry Paulus Pastikan Drawing Semifinal Pegadaian Liga 2 Transparan dan Seru

Drawing babak semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 dilangsungkan di SCTV Tower, Jakarta, Senin (5/2/2024) malam. Proses pengundian itu dilakukan oleh PT LIB bersama perwakilan klub dan sponsor.

Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus menegaskan pengundian itu berjalan sebagaimana mestinya dan sangat transparan.

"Yes benar, karena diawali dengan pemisahan antara tim yang ada di satu pool," ujarnya ketika ditemui awak media selepas sesi pengundian.

Ferry Paulus kemudian menjelaskan regulasi yang mengatur hal tersebut sudah lama dibuat, yakni dua tim yang berasal dari grup yang sama di babak 12 besar tak bisa bertemu lagi di semifinal.

Semen Padang dan Persiraja Banda Aceh ada di grup yang sama pada babak 12 besar. Mereka tak bisa bertemu lagi di babak semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024.

"Ya yang pertama kami menetapkan regulasi yang dilakukan beberapa periode sebelumnya, di mana saat memulai regulasi bahwa pada waktu semifinal nantinya satu grup yang diwakili dua klub, yakni juara dan runner up terbaik mesti dipisah," jelasnya.

Laga semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 akan terasa sangat berat bagi dua tim, yakni Persiraja Banda Aceh dan PSBS Biak, karena mereka harus menempuh jarak lebih dari 4000 km.

Namun itu semua menjadi perjuangan mereka, para klub yang berlaga di semifinal Pegadaian Liga 2 untuk kembali lagi berlaga di kompetisi tertinggi di Indonesia.

Ringkasan

Oleh Abdul Aziz pada 06 February 2024, 19:13 WIB

Video Terkait

Spotlights