VIDEO: Pengakuan Shin Tae-yong Coba-coba Pemain Saat Timnas Indonesia Dibantai Libya

VIDEO: Pengakuan Shin Tae-yong Coba-coba Pemain Saat Timnas Indonesia Dibantai Libya

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong mengungkapkan alasannya yang turunkan dua tim saat Timnas Indonesia menjalani uji coba melawan Libya pada Selasa (2/1/2024) malam wib.

Tim asuhan pelatih STY dibuat tak berdaya saat berhadapan dengan Libya. Skor 0-4 menjadi pembelajaran bagi Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Asia 2023 nanti.

Dalam laga uji coba ini, Shin Tae-Yong mencoba banyak pemain. Pelatih asal Korea Selatan ini melakukan pergantian 10 pemain sekaligus di awal babak kedua, kecuali Syahrul Trisna yang mengawal gawang Timnas Garuda.

"Alasan saya memainkan 10 pemain di babak pertama dan kedua karena kedatangan mereka berbeda-beda. Ada yang datang 1 Januari, ada yang datang 27 Desember. Ada juga yang datang 20 Desember," ujar Shin Tae-Yong.

Skuad Timnas Indonesia saat menjalani pemusatan latihan di Turki memang tidak langsung lengkap. Ada beberapa pemain seperti Justin Hubner, Sandy Walsh, dan Elkan Baggott baru bergabung pada awal Januari.

Kembail Shin Tae-Yong menegaskan bahwa tujuan utama dari uji coba Timnas Indonesia melawan Libya kemarin adalah untuk melihat kondisi seluruh pemain, sebagai salah satu pertimbangan untuk Piala Asia 2023 nanti.

Ringkasan

Oleh Bayu Kurniawan Santoso pada 03 January 2024, 20:57 WIB

Video Terkait

Spotlights