VIDEO: Tantangan Bima Sakti Menangani Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17

VIDEO: Tantangan Bima Sakti Menangani Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, secara tegas menyebutkan kendali Timnas Indonesia U-17 akan diserahkan kepada Bima Sakti. Pelatih berusia 44 tahun itu dianggap memiliki kapabilitas yang mumpuni.

Sebelumnya, Indonesia ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Indonesia menggantikan Peru yang mengundurkan diri, karena tak mampu menyediakan infrastruktur yang ideal untuk menjadi tuan rumah.

Namun secara teknis, Timnas Indonesia U-17 wajib mengejar ketertinggalan secepat mungkin. Berikut ini pekerjaan rumah yang kudu diselesaikan Bima Sakti sebelum Tim Garuda Asia berlaga di Piala Dunia U-17 2023.

Tentunya dengan persiapan yang mepet Bima Sakti terus berusaha meracik skuad Garuda Muda yang terbaik.

Masalahnya, tak ada kompetisi usia muda resmi yang digelar PSSI dalam beberapa tahun terakhir. Itu berarti, jajaran pelatih Timnas Indonesia U-17 harus mulai blusukan mencari pemain ke daerah-daerah.

Cara seperti ini juga pernah dilakukan pelatih Indra Sjafri saat membentuk Timnas Indonesia U-19 pada 2003 lalu. Namun perlu diingat, bila turnamen kali ini tak cuma sekelas ASEAN saja.

Tentunya, ini menjadi tantangan besar Bima Sakti mencari pemain terbaik di Timnas Indonesia U-17 untuk gelaran Piala Dunia U-17.

Ringkasan

Oleh Pradipta Rama Baskara pada 30 June 2023, 16:47 WIB

Video Terkait

Spotlights