VIDEO: Anggap Serius Timnas Indonesia, Cek Ritual Khusyuk Emiliano Martinez
Emiliano Martinez tertangkap kamera melakukan sebuah ritual sebelum laga Timnas Indonesia melawan timnas Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, pada Senin (19/6/2023) malam hari WIB. Kiper La Albiceleste itu melakukan ritualnya secara khusyuk.
Apa ritual dari seorang Emiliano Martinez sebelum menghadapi Timnas Indonesia? Penjaga gawang timnas Argentina itu mengawalinya dengan berjongkok sambil memegang bola, yang ditaruh di bawah. Kemudian, Emi Martinez berdoa selama kurang lebih 30 detik.
Setelah itu, kiper klub Premier League, Aston Villa, tersebut mencium sarung tangannya. Ia mencium di bagian pergelangan tangan. Urutannya adalah Emi Martinez mencium sarung tangan sebelah kiri, lalu baru yang kanan.
Menariknya, saat Emi Martinez melakukan ritualnya, para kiper cadangan dan pelatih penjaga gawang menunggu. Mereka menunggu Emi Martinez menyelesaikan ritualnya, baru setelah itu masuk ke lapangan. Para kiper cadangan dan pelatih penjaga gawang bahkan berjalan di belakang Emi saat masuk lapangan.
Emiliano Martinez kembali melakukan ritualnya ketika berada di bawah mistar gawang SUGBK. Pemain berusia 30 tahun itu kembali berdoa sambil memegang bola. Lalu, ia kembali mencium kedua sarung tangannya. Momen itu hadir saat masih melakukan pemanasan jelang pertandingan.
Ritual itu seperti memperlihatkan bahwa Emi Martinez menganggap serius semua pertandingan yang ia lakoni. Tidak terkecuali, ketika menghadapi Timnas Indonesia di SUGBK kali ini.
Timnas Argentina meraih kemenangan dengan skor 2-0 kala melawan Timnas Indonesia. Dua gol Emiliano Martinez dan kawan-kawan dicetak Leandro Paredes pada menit ke-38 dan Cristian Romero menit 55'.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 8 jam yang lalu -
Tak Lagi Jadi Yura Yunited, Yura Yunita Tampil Rayakan Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Lifestyle 12 jam yang lalu -
Nasib Indonesia usai Menang Atas Arab Saudi 2-0
Nasional 14 jam yang lalu
-
VIDEO: Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di SPBU Siyono Gunungkidul
Unik 7 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Lampu Jalan Berkedip Hingga Ganggu Pengendara di Yogyakarta
Unik 8 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 9 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 9 jam yang lalu -
VIDEO: Fenomena Antrian Panjang Buang Sampah di Depo Karang Kota Yogyakarta
Unik 9 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 10 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 10 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 10 jam yang lalu -
VIDEO: Kendalikan Narkoba dari Penjara! Kini 15 Napi Dipindah ke Nusa Kambangan
TV 11 jam yang lalu -
VIDEO: Aksi Polisi di Cengkareng Berhasil Gagalkan Peredaran 389 Kg Sabu!
TV 11 jam yang lalu