MOTION GRAFIS: Termasuk Kapten PSM Makassar, Inilah 5 Pemain Asing Paling Top di BRI Liga 1 2022/2023

MOTION GRAFIS: Termasuk Kapten PSM Makassar, Inilah 5 Pemain Asing Paling Top di BRI Liga 1 2022/2023

BRI Liga 1 musim 2022/2023 resmi berakhir. PSM Makassar sudah dipastikan keluar sebagai juara sejak beberapa pekan lalu. Namun semua itu tak lepas dari peran para pemain asing yang bermain bagus di musim ini.

Nama Wiljan Pluim, sang motor serangan milik PSM Makassar ini, layak menjadi salah satu pemain terbaik di musim ini. Meski berposisi sebagai gelandang serang, pemain asal Belanda ini mampu mencatatkan 10 gol dan sembilan assist dari 26 laganya membela Ayam Kinantan di musim ini.

Tak hanya itu, ia juga berperan penting dalam mengatur serangan di lapangan, dan yang paling penting ia berhasil tampil konsisten hingga membawa PSM Makassar menyabet gelar juara musim ini.

Meski usianya yang sudah tidak muda lagi, 34 tahun, ia masih menunjukkan performa terbaiknya mengatur aliran bola dari lini tengah. Gelandang bertubuh besar ini didatangkan PSM Makassar yang saat itu masih dilatih oleh Robert Rene Alberts pada musim 2016/2017 dari salah satu klub asal Vietnam.

Di musim keenamnya membela Ayam Kinantan, ia berhasil persembahkan sebuah gelar juara yang sudah lama dirindukan masyarakat Makassar. Namun, Pluim bukanlah satu-satunya pemain asing yang berpenampilan top.

Masih ada beberapa nama pemain asing lainnya yang menunjukkan penampilan terbaiknya di musim ini. Bahkan ada yang bersaing dalam perebutan gelar top skorer di musim ini, meskipun PSM Makassar sudah juara. Berikut ini video ulasan pemain asing yang berpenampilan top di BRI Liga 1 2022/2023.

Ringkasan

Oleh Bayu Kurniawan Santoso pada 16 April 2023, 15:39 WIB

Video Terkait

Spotlights