VIDEO: Indonesia Dibatalkan Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Kantor PSSI Dibanjiri Karangan Bunga
Hingga pukul 14.00 WIB, sekitar puluhan karangan bunga menghiasi area depan GBK Arena, gedung tempat PSSI berkantor. Karangan-karangan bunga tersebut sebagai respons terhadap pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 oleh FIFA.
FIFA mengumumkan bahwa Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 pada Kamis (30/3/2023) malam hari WIB. Keputusan FIFA itu menjadi buah dari penolakan masif kehadiran Timnas Israel U-20 di Indonesia.
Sebelumnya, FIFA telah mengumumkan pembatalan acara pengundian (drawing) fase grup yang seharusnya digelar di Bali pada 31 Maret 2023. FIFA saat ini akan segera menunjuk tuan rumah baru untuk perhelatan Piala Dunia U-20 2023.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, mengaku sedih dan kecewa dengan pencoretan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Amali menyebut Indonesia sudah banyak berkorban sejak proses bidding hingga persiapan menjadi tuan rumah.
Zainudin Amali tidak mampu menyembunyikan kesedihan terkait keputusan tersebut. Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga itu mengenang perjuangan Indonesia untuk mendapatkan status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
"Tentu kita sedih dan kecewa, apalagi saya. Secara pribadi saya telah mengawal ini sejak 2019, sejak kita diputuskan menjadi pemenang bidding tuan rumah Piala Dunia U-20 2023," kata Zainudin Amali.
Bagaimana karangan-karangan bunga yang menghiasi area depan GBK Arena, kantor PSSI, sebagai respons terhadap pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan peliputan di atas.
RingkasanVideo Terkait
-
Tampilan Necis Marselino Ferdinan Berbalut Outfit Gucci, Pancarkan Aura Super Model
Lifestyle 22 Nov 2024, 11:39 WIB -
Ranking FIFA Timnas Indonesia Melesat, MU Bakal Rekrut Bek Kiri di Januari 2025
Sepak Bola 22 Nov 2024, 10:14 WIB -
VLOG: Reaksi Gila Fans di Tribune SUGBK Saat Timnas Indonesia Taklukkan Arab Saudi
Sepak Bola 22 Nov 2024, 09:14 WIB
-
VIDEO: KPK Resmi Tetapkan Gubernur Bengkulu Jadi Tersangka
Nasional 27 menit yang lalu -
Debut Amorim di Manchester United Berakhir Imbang, Timnas Indonesia Dicukur Thailand
Sepak Bola 58 menit yang lalu -
VIDEO: Belajar Sejarah Sekaligus Menikmati Indahnya Belem, Sambil Merasakan Manisnya Pasteis de Nata
Sepak Bola 1 jam yang lalu -
VIDEO: Menikmati Nonton Langsung Pertandingan Benfica Vs Estrela Amadora, Spektakuler!
Sepak Bola 14 jam yang lalu -
VIDEO: Kampiun 4 Tahun Beruntun, Max Verstappen Kembali Jadi Juara Dunia F1 2024
Olahraga 14 jam yang lalu -
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 17 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 19 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 19 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 20 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 20 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 22 jam yang lalu