:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/thumbnails/4374975/original/058065400_1680017539-doorstop-et-ce597c.jpg)
VIDEO: Erick Thohir Akan Temui FIFA Terkait Penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023
Erick Thohir akan temui FIFA terkait nasib penyelenggaraan Piala Dunia U-20 yang rencananya akan digelar di Indonesia. Pernyataan tersebut disampaikan pada Selasa (28/3/2023) malam hari WIB.
Nasib Indonesia menggelar Piala Dunia U-20 2023 di ujung tanduk, setelah FIFA membatalkan acara drawing yang seharusnya digelar di Bali pada 31 Maret 2023. Penyebab pembatalan acara pengundian itu karena ada penolakan yang masif terhadap kehadiran Timnas Israel U-20 di Indonesia.
Keputusan Erick Thohir untuk menemui FIFA di Doha, Qatar, ini diputuskan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.
Jokowi berharap, Indonesia dan FIFA bisa duduk bersama dan mencari solusi terbaik dalam mengatasi polemik keikutsertaan Timnas Israel. Kedatangan Erick Thohir ke markas FIFA diharapkan bisa membawa kabar baik dari penyelesaian masalah tersebut.
"Saya sudah mendapat instruksi perintah dari bapak presiden, untuk segera bertolak dan berdiplomasi untuk mencari solusi sepak bola Indonesia. Tentun seperti yang saya sampaikan ini hal yang tidak mudah. Tentu saya akan berusaha semaksimal mungkin, saya mohon doa kepada kami semua yang memang ditugaskan, untuk bisa mendapat hasil yang terbaik." Ujar Erick Thohir.
Erick Thohir sendiri akan terbang ke Zurich untuk menemui FIFA pada Rabu (29/3/2023) dini hari WIB. Pertemuannya dengan FIFA akan berlangsung siang harinya di tanggal yang sama.
Tentunya hasil diskusi Erick Thohir dengan FIFA sangat penting untuk menentukan nasib penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia.
EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-20 2023 menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai platform.Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola.Nikmati berita-berita eksklusif Piala Dunia U-20 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.
Video Terkait
-
10:15
Tiket Indonesia Vs Argentina, Mulai Harga Rp600 Ribu
Sepak Bola 31 Mei 2023, 14:43 WIB -
00:51
VIDEO: Janji Erick Thohir Soal Piala Indonesia
Sepak Bola 31 Mei 2023, 09:33 WIB -
02:35
VIDEO: Talenta-Talenta Muda Timnas Indonesia Akan Dibawa ke Aspire Academy di Qatar
Sepak Bola 31 Mei 2023, 08:53 WIB
-
01:25
VIDEO: Tabrakan Kereta di India Tewaskan 207 Penumpang
Internasional 5 jam yang lalu -
01:00
VIDEO: Hiruk Pikuk Mekanik di Paddock Saat Latihan Bebas Pertama Formula E 2023 Jakarta
Olahraga 14 jam yang lalu -
01:05
VIDEO: 4 Penipu Tiket Coldplay Diterbangkan ke Jakarta untuk Jalani Pemeriksaan
Unik 14 jam yang lalu -
01:05
VIDEO: Ketua Komisi X DPR RI, Syaiful Huda Marketplace Guru Tak Selesaikan Akar Masalah
Unik 16 jam yang lalu -
03:30
SHOWBIZ Terpopuler: Gibran Kritik Spanduk Kaesang, Raffi Ahmad Datangkan NCT Dojaejung ke Andara
Hiburan 17 jam yang lalu -
01:03
VIDEO: Jembatan Kretek II di Bantul Diresmikan Presiden Jokowi
Nasional 17 jam yang lalu -
01:26
VIDEO: Nelayan di Bangka Belitung Tewas Diterkam Buaya Saat Menjaring Ikan
Nasional 17 jam yang lalu -
01:00
VIDEO: Rombongan Biksu Thudong Sampai di Candi Borobudur Usai Berjalan Kaki Ribuan Kilo
Unik 17 jam yang lalu -
01:01
VIDEO: Bocah di China Terjun Pakai Payung dari Lantai 26, Terinspirasi Tom & Jerry
Unik 18 jam yang lalu -
01:45
VIDEO: Kunjungi Jogja, Presiden Jokowi Coba Kuliner Bakmi Legendaris Pak Pele
Nasional 18 jam yang lalu -
00:58
VIDEO: Aksi Sigap Manusia Silver Buka Jalan untuk Mobil Jenazah di Depok
Unik 19 jam yang lalu -
01:30
VIDEO: Sayed Mahdi Tabatabaei, Ulama Iran yang Penuh Kontroversi
Internasional 19 jam yang lalu -
01:08
VIDEO: Pemandu Karaoke di Batang Diduga Dianiaya Kekasih, Meninggal Usai Dirawat
Unik 20 jam yang lalu -
01:34
VIDEO: Sejarah! Pesawat Terbesar di Dunia Mendarat di Bali
Nasional 20 jam yang lalu -
01:40
VIDEO: Batang Besi Rel Kereta Api Dicuri dan Dijual Karyawan Nakal PT KAI
Nasional 20 jam yang lalu