VIDEO: Pelatih Persija, Thomas Doll Sempat Singgung Duel Liverpool Vs Real Madrid
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sempat menyinggung soal duel Liga Champions yang mendapat sorotan yaitu antara Liverpool melawan Real Madrid. Ahli taktik asal Jerman tersebut menyampaikannya dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan pekan ke-26 BRI Liga 1 2022/2023 melawan Barito Putera pada Rabu (22/2/2023).
Persija Jakarta menang setelah melakukan comeback menghadapi Barito Putera di Stadion Patriot Candrabhaga. Tim Macan Kemayoran tertinggal lebih dulu pada menit ke-32 ketika penyerang Barito Putera, Gostavo Tocantins mencetak gol setelah menerima umpan dari Mike Ott.
Keunggulan Barito Putera tidak bertahan lama. Pasukan Thomas Doll mampu menyamakan kedudukan dua menit berselang. Memanfaatkan kemelut di depan gawang gawang Barito Putera yang dikawal Yoewanto Setya Beny, Riko Simanjuntak mampu menceploskan bola pada menit ke-34.
Kemenangan Persija harus ditentukan pada menit terakhir injury time babak kedua. Bola hasil tandukan Hansamu Yama setelah menerima umpan lambung dari Rio Fahmi dapat menggetarkan jala gawang Barito Putera. Skor 2-1 untuk keunggulan tim ibu kota bertahan hingga pertandingan usai.
Dalam laga tersebut, para pemain Persija Jakarta membuat kesalahan minor, tetapi Thomas Doll tidak ambil pusing. Doll bahkan sempat menyinggung soal duel Liverpool melawan Real Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 yang dihelat pada Rabu (22/2/2023) dini hari WIB.
Dalam partai itu, Real Madrid berhasil membantai Liverpool 5-2 setelah tertinggal dua gol lebih dulu dalam laga yang digelar di Anfield tersebut.
Seperti apa momen Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, saat menyinggung soal duel Liverpool kontra Real Madrid? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan singkat di atas.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Peran Sentral Mohamed Salah Bawa Liverpool Bertengger di Puncak Klasemen Liga Inggris
Sepak Bola 10 Nov 2024, 19:17 WIB -
VIDEO: Ciptakan 1 Assist Cantik, Rizky Ridho Bersyukur Bawa Persija Hajar Madura United
Sepak Bola 07 Nov 2024, 08:44 WIB -
VIDEO: Mikel Arteta Kecewa Arsenal Raih Hasil Imbang Kontra Liverpool
Sepak Bola 28 Okt 2024, 13:57 WIB
-
VIDEO: Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di SPBU Siyono Gunungkidul
Unik 8 jam yang lalu -
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 9 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Lampu Jalan Berkedip Hingga Ganggu Pengendara di Yogyakarta
Unik 9 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 9 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 9 jam yang lalu -
VIDEO: Fenomena Antrian Panjang Buang Sampah di Depo Karang Kota Yogyakarta
Unik 9 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 10 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 10 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 11 jam yang lalu -
VIDEO: Kendalikan Narkoba dari Penjara! Kini 15 Napi Dipindah ke Nusa Kambangan
TV 11 jam yang lalu