VIDEO: Yang Diingat Roman Weidenfeller dari Pelatih Persija, Thomas Doll

VIDEO: Yang Diingat Roman Weidenfeller dari Pelatih Persija, Thomas Doll

Bola.com saat berkesempatan mewawancarai legenda Borussia Dortmund, Roman Weidenfeller, tidak lupa menanyakan soal Thomas Doll. Sang pelatih Persija Jakarta tersebut dahulu juga pernah menjadi ahli taktik Die Borussen rentang 2007-2008.

Roman Weidenfeller berkunjung ke Jakarta, Indonesia, dalam rangka Bundesliga Common Ground. Kegiatan Bundesliga tersebut merupakan proyek untuk merenovasi lapangan-lapangan di dunia agar lebih ramah terhadap anak dan masyarakat. Untuk di Indonesia, Bundesliga Common Ground berlokasi di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Bhinneka, Pesanggarahan, Jakarta Selatan.

Roman Weidenfeller tak terlihat lelah saat menerima permintaan untuk berfoto bersama. Selain itu, Weidenfeller juga tetap tersenyum saat diminta menandatangani jersey hingga pernak-pernik seputar Timnas Jerman dan Dortmund.

Bola.com berkesempatan melakukan wawancara eksklusif bersama Roman Weidenfeller. Kesan pertama yang didapat terhadap kiper Roman Weidenfeller merupakan sosok yang ramah dan suka bercanda.

Weidenfeller tidak lupa ditanya soal apa yang diingatnya dari sosok Thomas Doll. Pelatih asal Jerman tersebut pernah menangani Borussia Dortmund saat Weidenfeller masih aktif sebagai pesepak bola. Doll menjadi pelatih Dortmund rentang 2007-2008. Sementara itu, Weidenfeller layak disebut legenda karena membela Die Schwarzgelben rentang 2002 hingga 2018.

Selain Borussia Dortmund, Thomas Doll juga pernah menangani dua tim Jerman lainnya, yaitu Hamburger SV dan Hannover 96.

Bagaimana komentar Roman Weidenfeller tentang Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan singkat di atas.

Ringkasan

Oleh Zulfirdaus Harahap, Abdul Aziz pada 13 February 2023, 15:28 WIB

Video Terkait

Spotlights