VIDEO: Menpora dan Ketum PSSI Tandai 100 Hari Jelang Piala Dunia U-20 Lewat Adu Penalti

VIDEO: Menpora dan Ketum PSSI Tandai 100 Hari Jelang Piala Dunia U-20 Lewat Adu Penalti

Piala Dunia U-20 2023 tinggal 100 hari lagi. Kamis (09/02/2023) sore, dilakukan acara hitung mundur secara khusus di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Acara ini juga dihadiri oleh Menpora sekaligus ketua INAFOC, Zainudin Amali. Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan juga hadir dalam kesempataan tersebut.

Tidak hanya itu, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia U-20 turut meramaikan acara tersebut.

Pada acara hitung mundur 100 hari menuju Piala Dunia U-20 2023 itu ada acara simbolis. Menpora Zainudin Amali menjadi penjaga gawang. Ia menerima tembakan penalti dari ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Tembakan yang dilepaskan Iwan Bule cukup kencang. Bola mengarah ke sisi kanan gawang yang dijaga Zainudin Amali. Menpoa tak bisa berbuat banyak menahan bola.

Keduanya berpelukan usai melakukan tendangan penalti simbolis itu. Tepuk tangan dari Shin Tae-yong dan beberapa pemain Timnas Indonesia U-20 yang hadir di lapangan juga menyertai.

Selepas acara simbolis, Ketua Umum PSSI, Iwan Bule juga memberikan komentar. Ia mengatakan jika 100 hari bukanlah waktu yang lama. Ia juga menyebut pihak terkait sudah bekerja keras untuk mempersiapkan acara ini.

"Total 100 hari adalah hari yang singkat. Persiapan terus dilakukan dari semua aspek, panitia dan pemerintah terus bekerja sama menyukseskan komopetisi ini yang baru kali pertama di Indonesia ini," katanya.

Berikut ini keseruan acara hitung mundur 100 hari Piala Dunia U-20 2023 yang dihadiri oleh Ketum PSSI, Menpora, dan Shin Tae-yong.

Ringkasan

Oleh Iqri Widya pada 09 February 2023, 20:09 WIB

Video Terkait

Spotlights