VIDEO: Alasan Utama Erick Thohir Calonkan Diri Jadi Ketum PSSI
Erick Thohir resmi mendaftarkan diri sebagai calon Ketua PSSI. Erick menyerahkan dokumen pendaftaran di kantor PSSI yang terletak di Lantai 6 GBK Arena, Jakarta pada Minggu (15/1/2023) siang.
Menarikny Erick didampingi sekitar 60 voters. Mereka terang-terangan mendukung Erick Thohir.
Banyak voters yang berasal dari klub BRI Liga 1 dan Liga 2. Sebut saja Teddy Tjahjono dari Persib Bandung. Lalu ada Peter Tanuri dari Bali United.
Kaesang Pangarep dari Persis Solo pun turut hadir ke GBK Arena untuk mendukung Erick Thohir jadi PSSI 1.
Tak hanya itu para pemilik klub dari kalangan selebritis pun mendukung Erick Thohir untuk menjadi ketua umum PSSI.
Ada Raffi Ahmad yang memiliki RANS Nusantara. Atta Halilintar dengan klub FC Bekasi City pun datang langsung untuk mendukung Erick.
Menariknya, Erick Thohir juga mengungkap alasannya maju menjadi calon Ketua Umum PSSI. Ia merasa selama ini sudah terlalu banyak teori dan konsep yang diutarakan untuk memperbaiki sepak bola nasional. Namun, Erick merasa ada yang kurang yakni keberanian.
"Sudah banyak teori dalam rangka perbaikan sepak bola Indonesia. Sebenarnya kita harus bernyali untuk sepak bola yang bersih dan berprestasi," ujarnya kepada awak media.
PSSI akan menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) pemilihan Ketua Umum (Ketum) pada 16 Februari 2023. Sejauh ini Erick Thohir dan La Nyalla Mattalitti sudah resmi mendaftar menjadi pengganti Iwan Bule.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Bek Persib Bandung Gustavo Franca, Pede Raih Tiga Poin dari Thailand
Sepak Bola 20 jam yang lalu -
VIDEO: Jorji dan Ginting Pastikan Berikan Penampilan yang Terbaik di Indonesia Masters 2025
Olahraga 22 jam yang lalu -
VIDEO: Total Hadiah di Indonesia Masters 2025 Dipastikan Meningkat dan Harga Tiket Tetap Sama
Olahraga 23 jam yang lalu
-
VIDEO: Diterjang Banjir, Warga Pekalongan Tetap Antusias ke TPS
Nasional 12 menit yang lalu -
Fokus : Mencoblos di Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
TV 49 menit yang lalu -
Fokus Pagi : Pemakaman Korban Kecelakaan Ditabrak Truk di Slipi
TV 1 jam yang lalu -
VIDEO: Dicky Candra Nyoblos Bareng Istri, Pasrah dan Berharap yang Terpilih Amanah
Pemilu 2 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran: Semua Pihak Diminta Tetap Menghormati Pilihan Masing-Masing
Pemilu 3 jam yang lalu -
VIDEO: Nyoblos di TPS 12 Sumber, Jokowi Berpesan Pihak yang Menang Jangan Jumawa
Pemilu 3 jam yang lalu -
VIDEO: Tri Rismaharini Terkejut Lihat Linmas Pingsan saat Berjaga di TPS
Nasional 3 jam yang lalu -
VIDEO: Dharma Pongrekun Dimarahi Petugas TPS saat Mencoblos
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: Ridwan Kamil Pulang ke Bandung Naik Whoosh untuk Nyoblos
Pemilu 5 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Jabar Dedi Mulyadi Gunakan Hak Pilih di Purwakarta, Optimistis Menang
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Sri Sultan Hamengkubuwono X Gunakan Hak Pilih di TPS 06 Kraton Yogyakarta
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Ditemani Ridwan Kamil, Bahlil Ungkap Pilkada Rasa Pilpres
Nasional 5 jam yang lalu