VIDEO: Legenda Timnas Indonesia Speechless Bisa Nyanyi Bareng Iwan Fals di Konser HUT Indosiar ke-28

VIDEO: Legenda Timnas Indonesia Speechless Bisa Nyanyi Bareng Iwan Fals di Konser HUT Indosiar ke-28

Indosiar menggelar acara bertajuk "Konser Indosia28est" sebagai perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-28. Dalam acara tersebut, terdapat berbagai kolaborasi menarik di atas panggung. Salah satunya adalah musisi legendaris Iwan Fals yang bernyanyi bersama empat legenda Timnas Indonesia.

Keempat legenda Timnas Indonesia yang bernyanyi bersama Iwan Fals itu adalah Ilham Jaya Kesuma, Zaenal Arief, Bambang Pamungkas, dan Nur'alim. Mereka menyanyikan lagu "Garuda di Dadaku".

Nur'alim mengaku bangga bisa tampil bersama Iwan Fals di atas panggung. "Bangga bercampur dengan bahagia ternyata saya bisa bertemu seorang legenda penyanyi, Iwan Fals. Ia idola saya sejak saya sekolah hingga sekarang," kata Nur'alim kepada Bola.com.

Sementara itu, Zaenal Arief mengungkapkan bahwa salah satu lagu Iwan Fals kesukaannya adalah "Bento". Hal itu yang membuatnya sempat menyanyikan sepenggal lagu "Bento" di atas panggung dengan Iwan Fals yang berada di sampingnya.

Konser Indosia28est itu berlangsung mulai pukul 18.30 dan baru berakhir pukul 00.00 WIB, Rabu (11/1/2023) dini hari. Berbagai musisi dari berbagai genre hadir mengisi acara tersebut. Ada pula para penghibur dari kalangan lain seperti mentalist, dan stand up comedian.

Banyak kolaborasi tak terduga dalam Konser Indosia28est. Satu yang paling menarik perhatian adalah kolaborasi antara dua penyanyi dari generasi yang berbeda. Iwan Fals juga sempat berkolaborasi dengan penyanyi muda, Farel Prayoga. Keduanya berkolaborasi apik dalam lagu "Sore Tugu Pancoran".

Bagaimana komentar lengkap tiga legenda Timnas Indonesia, Nur'alim, Ilham Jaya Kesuma, dan Zaenal Arief, setelah bisa tampil di atas panggung dengan Iwan Fals dalam acara konser HUT Indosiar? Para penbaca bisa menyimaknya dalam tayangan peliputan di atas.

Ringkasan

Oleh Abdul Aziz pada 11 January 2023, 10:08 WIB

Video Terkait

Spotlights