VIDEO: Wait a Minute! Momen Ini Undang Perhatian saat Malaysia Kalahkan Myanmar di Piala AFF 2022
Timnas Malaysia meraih kemenangan dalam pertandingan perdananya di Grup B Piala AFF 2022. Tim Harimau Malaya mengalahkan tuan rumah Timnas Myanmar dengan skor 1-0 di Stadion Thuwunna pada Rabu (21/12/2022). Dalam laga tersebut, terdapat momen yang menarik perhatian.
Momen apa yang dimaksud? Ketika itu, Timnas Malaysia dalam situasi unggul 1-0 atas Timnas Myanmar pada babak kedua. Pada menit ke-89, tim tuan rumah mendapat hadiah penalti dari wasit. Penalti diberikan setelah bek Malaysia, Sharul Nazeem, dianggap melakukan handball di kotak terlarang.
Setelah keputusan tersebut, Sharul Nazeem terlihat bingung karena ia merasa tidak melakukan handball. Penalti Myanmar dilakukan oleh Win Naing Tun. Namun, eksekusinya gagal setelah kiper Malaysia, Syihan Hazmi, melakukan aksi penyelamatan krusial.
Berkat penyelamatan yang dilakukan Syihan Hazmi tersebut, Malaysia tetap unggul 1-0 atas Myanmar. Keunggulan itu bertahan hingga pertandingan usai.
Momen yang menarik perhatian terjadi setelah sesaat bola hasil eksekusi penalti Win Naing Tun dihalau Syihan Hazmi. Dua pemain Malaysia terlihat melakukan provokasi terhadap Win Naing Tun. Penyerang Myanmar itu terlihat tertunduk kemudian seperti disoraki oleh dua pemain Malaysia.
Tindakan kedua pemain Malaysia itu tentu tidak seharusnya dilakukan. Tindakan mereka juga tidak patut dicontoh.
Seperti apa momen yang menarik perhatian dalam laga Timnas Myanmar kontra Timnas Malaysia di Grup B Piala AFF 2022 itu? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan singkat di atas.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
Timnas Futsal Indonesia Juara Piala AFF, MU Taklukkan Leicester City
Sepak Bola 11 Nov 2024, 12:59 WIB -
VIDEO: Momen Shin Tae-yong Berpose dengan Trofi Piala AFF 2024, Semoga Bisa Dibawa Pulang Timnas Indonesia
Sepak Bola 03 Nov 2024, 15:07 WIB -
VIDEO: Duel Seru Petarung Indonesia Vs Malaysia di Byon Combat Showbiz Vol. 4
Olahraga 29 Okt 2024, 09:37 WIB
-
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 3 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 3 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 3 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 4 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 5 jam yang lalu -
VIDEO: Geger! Penemuan Bangunan Diduga Peninggalan Kerajaan Padjajaran
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Aksi Polisi di Cengkareng Berhasil Gagalkan Peredaran 389 Kg Sabu!
TV 6 jam yang lalu -
Vadel Badjideh Tersulut Emosi Saat Tahu Selebgram Y Datangi Polres Jaksel Karena...
Hiburan 6 jam yang lalu