VIDEO: Wait a Minute! Momen Ini Undang Perhatian saat Malaysia Kalahkan Myanmar di Piala AFF 2022

VIDEO: Wait a Minute! Momen Ini Undang Perhatian saat Malaysia Kalahkan Myanmar di Piala AFF 2022

Timnas Malaysia meraih kemenangan dalam pertandingan perdananya di Grup B Piala AFF 2022. Tim Harimau Malaya mengalahkan tuan rumah Timnas Myanmar dengan skor 1-0 di Stadion Thuwunna pada Rabu (21/12/2022). Dalam laga tersebut, terdapat momen yang menarik perhatian.

Momen apa yang dimaksud? Ketika itu, Timnas Malaysia dalam situasi unggul 1-0 atas Timnas Myanmar pada babak kedua. Pada menit ke-89, tim tuan rumah mendapat hadiah penalti dari wasit. Penalti diberikan setelah bek Malaysia, Sharul Nazeem, dianggap melakukan handball di kotak terlarang.

Setelah keputusan tersebut, Sharul Nazeem terlihat bingung karena ia merasa tidak melakukan handball. Penalti Myanmar dilakukan oleh Win Naing Tun. Namun, eksekusinya gagal setelah kiper Malaysia, Syihan Hazmi, melakukan aksi penyelamatan krusial.

Berkat penyelamatan yang dilakukan Syihan Hazmi tersebut, Malaysia tetap unggul 1-0 atas Myanmar. Keunggulan itu bertahan hingga pertandingan usai.

Momen yang menarik perhatian terjadi setelah sesaat bola hasil eksekusi penalti Win Naing Tun dihalau Syihan Hazmi. Dua pemain Malaysia terlihat melakukan provokasi terhadap Win Naing Tun. Penyerang Myanmar itu terlihat tertunduk kemudian seperti disoraki oleh dua pemain Malaysia.

Tindakan kedua pemain Malaysia itu tentu tidak seharusnya dilakukan. Tindakan mereka juga tidak patut dicontoh.

Seperti apa momen yang menarik perhatian dalam laga Timnas Myanmar kontra Timnas Malaysia di Grup B Piala AFF 2022 itu? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan singkat di atas.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 22 December 2022, 11:53 WIB

Video Terkait

Spotlights