VIDEO: Highlights BRI Liga 1, Madura United Taklukkan Arema FC 2-0

VIDEO: Highlights BRI Liga 1, Madura United Taklukkan Arema FC 2-0

Arema FC gagal meraih poin setelah kalah dari Madura FC di matchday ke-16 BRI Liga 1 2022/2023, Selasa (20/12/22) sore WIB. Bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, Laskar Sappe Kerab menang dengan skor 2-0.

Arema FC yang sebelumnya meraih empat kemenangan beruntun harus rela tumbang. Gol Madura United dicetak oleh Beto Goncalves dan Lulinha.

Sejak menit pertama, pertandingan berjalan sangat menarik. Arema FC lebih unggul dalam penguasaan bola. Mereka mengandalkan lini sayap untuk dapat menembus pertahanan Madura United. Sementara Madura United hanya mengandalkan counter attack untuk mengancam gawang Singo Edan.

Pada menit ke-6, pertahanan Madura mendapatkan ancaman dari Arema namun masih bisa di blok oleh Rendy Oscario. Arema lagi-lagi mendapatkan peluang dari plessing Adam Alis yang masih tipis di atas mistar gawang di menit ke-10. Banyak peluang yang mereka ciptakan, namun hingga babak pertama usai tak ada gol yang tercipta.

Di babak yang kedua, giliran Madura United yang mulai berani untuk menguasai bola. Baru lima menit akhirnya Madura mendapatkan penalti setelah Ronaldo di langgar di dalam kotak penalti. Beto yang ditunjuk sebagai algojo akhirnya sukses membawa Madura unggul terlebih dahulu meskipun harus diulang karena ada pemain Madura yang masuk ke kotak penalti.

Setelah gol itu, permainan Madura akhirnya lebih terbuka. Mereka berambisi untuk mencetak gol kedua. Gol kedua akhirnya tercipta pada menit ke-68. Lulinha yang mendapatkan umpat cut back dari pemain sayap, mampu menendang bola menyusur ke pojok kanan gawang yang di jaga Adilson Maringa.

Arema-pun langsung merespon dengan serangan bertubi-tubi. Mereka mendapatkan dua peluang berharga dari Dedik Setiawan yang mengenai mistar gawang dan tendangan defleksi Hanis Saghara yang masih bisa ditepis Rendy Oskario.

Hingga wasit meniup peluit panjang, tak ada gol yang tercipta. Dengan hasil ini, Madura United berada di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023 dengan koleksi 32 poin dari 16 laga. Sementara Arema FC di posisi ketujuh dengan 26 poin dari 16 laga.

Saksikan cuplikan pertandingan dalam video di atas. (Artikel oleh Ahmad Nur Maulidi mahasiswa magang dari Universitas Negeri Surabaya).

Ringkasan

Oleh Iqri Widya pada 20 December 2022, 17:17 WIB

Video Terkait

Spotlights