VIDEO: Momen Jordi Amat dan Sandy Walsh Resmi Jadi Warga Negara Indonesia

VIDEO: Momen Jordi Amat dan Sandy Walsh Resmi Jadi Warga Negara Indonesia

Sandy Walsh dan Jordi Amat resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Kamis (17/11/2022). Keduanya kini sudah bisa membela Timnas Indonesia.

Keduanya telah mengambil sumpah di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jakarta, Cawang, Kamis (17/11/2022). Peristiwa bersejarah bagi keduanya disaksikan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Setelah pengambilan sumpah, Sandy Walsh dan Jordi Amat mendapatkan wejangan dari Kepala Kanwil Kemenkumham Jakarta. Keduanya diharapkan bisa membantu Timnas Indonesia meraiu prestasi.

Dengan demikian, Sandy Walsh dan Jordi Amat menjadi pemain naturalisasi ke-36 dan 37. Data tersebut mengacu ke daftar pemain naturalisasi yang terekspose di publik.

Baik Sandy Walsh dan Jordi Amat menyatakan senang bisa menjadi Warga Negara Indonesia. Bahkan Sandy Walsh merasa senang dan terharu menyanyikan lagu Indonesia Raya.

"Saya senang bisa menjadi Warga Negara Indonesia. Menyanyikan lagu Indonesia Raya merupakan momen indah hari. Saya menutup mata saya dan menangis terimakasih banyak." Ujar Sandy Walsh.

Kehadiran Sandy Walsh dan Jordi Amat menjadi tambahan kekuatan Timnas Indonesia. Keduanya diharapkan bisa membantu skuad Merah Putih menjadi juara Piala AFF 2022.

Ringkasan

Oleh Abdul Aziz pada 17 November 2022, 17:07 WIB

Video Terkait

Spotlights