VIDEO: Beragam Momen Menarik PSIS Melawan Barito Putera, Taisei Marukawa Gagal Penalti
Pertandingan BRI Liga 1 pekan ketiga, Sabtu (06/08/22) sore WIB, PSIS Semarang menjamu Barito Putera di Stadion Jatidiri, Kota Semarang. Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, PSIS berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-1.
Sejak awal pertandingan, PSIS terlihat tampil dominan. Namun, tim yang berjuluk Laskar Mahesa Jenar tersebut tertinggal lebih dulu lewat striker Barito Putera, Rafael Silva, di menit 16.
Menit 28, PSIS bisa menyamakan kedudukan lewat tendangan penalti Jonathan Cantillana. Penalti diberikan setelah wasit menilai ada pelanggaran yang dilakukan Frank Sokoy kepada gelandang asal Jepang, Taisei Marukawa.
Pada menit 30, PSIS berhasil membalik keadaan. Mahesa Jenar unggul setelah tandukan Wawan Febrianto berhasil menjebol gawang Barito Putera.
Babak kedua, baik PSIS maupun Barito sama sama tidak bisa menambah gol. Sebenarnya, PSIS mempunyai peluang emas untuk menambah gol mereka pada menit 87. Namun, Marukawa yang jadi eksekutor tendangannya bisa ditepis Joko Ribowo. Hingga pertandingan usai tidak ada gol lagi yang tercipta. PSIS menang 2-1.
Kemenangan ini merupakan kemenangan pertama PSIS Semarang di BRI Liga 1. Kini mereka berada di peringkat lima klasemen sementara dengan koleksi 4 poin dari 3 laga. Sementara Barito Putera, berada di peringkat 12 klasemen dengan 3 poin.
Cuplikan pertandingan pekan ketiga PSIS vs Barito Putera bisa Anda saksikan dalam video di atas.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: 4 Gelandang yang Bisa Jadi Pengganti Rodri di Manchester City
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Tiba di Portugal, Para Pemain Korea-Korea Selecao Berkunjung ke Dubes RI
Sepak Bola 7 jam yang lalu -
VIDEO: Setelah Melalui 18 Jam Penerbangan, Akhirnya Pemain Korea-Korea Selecao TibadiPortugal
Sepak Bola 8 jam yang lalu
-
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Cek Fakta Baru saja -
VIDEO: Fakta Kecelakaan Maut di Ngaliyan Semarang, Truk Tronton Diduga Rem Blong
Unik 7 menit yang lalu -
VIDEO: Tersangka Judi Online yang Raup hingga Rp1 Triliun Akhirnya Ditangkap Polisi
TV 50 menit yang lalu -
VIDEO: Terungkap! 960.000 Mahasiswa dan Pelajar Terpapar Judi Online
TV 1 jam yang lalu -
Momen Paling Bahagia Christian Sugiono: Travelling Seru Bersama Anak
Lifestyle 1 jam yang lalu -
Bebaskan Anak Berkreasi, Prinsip Parenting Christian Sugiono
Lifestyle 1 jam yang lalu -
Parenting Ala Christian Sugiono: Santai tapi Menginspirasi!
Lifestyle 1 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan: Sistem Zonasi Sekolah Harus Dihapus!
TV 3 jam yang lalu -
Ciri-Ciri Terkena Diabetes di Usia Muda, Kamu Wajib Waspada!
Lifestyle 3 jam yang lalu -
Pesona Kartini Masa Kini Prilly Latuconsina sebagai Ketua Pelaksana FFI 2024
Lifestyle 3 jam yang lalu -
Dari Seoul ke Jakarta: Pengalaman 'Oppa' Eksekutif Korea Bekerja dengan Tim Gen Z di Advertising Agency
Lifestyle 4 jam yang lalu -
Potret Ashanty Tampil Bak Barbie di Pesta Ulang Tahun Sang Cucu Azura
Lifestyle 4 jam yang lalu