VIDEO: Highlights BRI Liga 1, Bali United Tundukkan Persija Jakarta 1-0
- Bali United mengawali BRI Liga 1 2022/2023 dengan hasil positif. Pasukan Stefano "Teco" Cugurra menang dengan skor tipis 1-0 atas Persija Jakarta dalam pertandingan pekan pertama yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu (23/7/2022) malam hari WIB.
Pada babak pertama, dua pemain asing Persija Jakarta, Hanno Behrens dan Ondrej Kudela, sempat punya peluang lewat tendangan jarak jauh. Namun, bola hasil tendangan keduanya sama-sama belum bisa membobol gawang Bali United dalam pertandingan BRI Liga 1 kali ini.
Torehan gol terjadi pada menit ke-38. Bola hasil umpan silang Irfan Jaya berhasil ditanduk bek jangkung Willian Pacheco. Kiper Persija, Andritany Ardhiyasa, mati langkah dan tak bisa menghalau bola.
Persija punya peluang pada menit 44'. Bek sayap Firza Andika berhasil masuk ke depan kotak penalti. Kemudian, ia melakukan tembakan keras tetapi bola masih melenceng dari target.
Pada babak kedua, tempo permainan lebih tinggi. Bali United langsung memberi tekanan. Eber Bessa memiliki kesempatan pada menit ke-51, tetapi bola hasil tendangannya masih melambung.
Menit 69', gawang Persija Jakarta nyaris jebol. Serangan cepat terjadi di sektor sayap. Privat Mbarga yang mendapatkan peluang, lalu mengeksekusi sendiri. Namun, bola hasil tembakannya masih menyamping.
Dua menit berselang, Persija yang punya peluang. Syahrian Abimanyu melepaskan tendangan keras dari dalam kotak penalti. Akan tetapi, kiper Bali United, Nadeo Argawinata, melakukan penyelamatan.
Hingga laga berakhir, keunggulan Bali United atas Persija Jakarta 1-0 bertahan. Bagaimana gol yang terjadi dan beberapa peluang yang tercipta? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan highlights BRI Liga 1 di atas.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Bonek dan The Jakmania Serukan Suara Perdamaian di BRI Liga 1
Sepak Bola 23 Nov 2024, 08:09 WIB -
VIDEO: Pakai Jersey Persija, Ridwan Kamil Janji Selesaikan Masalah Kampung Bayam
Nasional 22 Nov 2024, 11:30 WIB -
VIDEO: Ciptakan 1 Assist Cantik, Rizky Ridho Bersyukur Bawa Persija Hajar Madura United
Sepak Bola 07 Nov 2024, 08:44 WIB
-
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 3 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 4 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 4 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 5 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 7 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 8 jam yang lalu -
VIDEO: Imbas Wisatawan Mengeluh, Belasan Pengamen di Bogor Kena Razia
Nasional 8 jam yang lalu -
VIDEO: Kapolri Berikan Penghargaan untuk AKP Ulil Ryanto Anshari
Nasional 8 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran Sambut Kedatangan Prabowo Subianto
Nasional 9 jam yang lalu -
VIDEO: Disambut Puluhan Unta, Prabowo Tiba di Abu Dhabi
Nasional 10 jam yang lalu