VIDEO: Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro Akui Beruntung Bisa Singkirkan Persib Bandung di Piala Presiden 2022

VIDEO: Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro Akui Beruntung Bisa Singkirkan Persib Bandung di Piala Presiden 2022

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro mengaku timnya beruntung bisa kalahkan Persib di babak perempat final Piala Presiden 2022, Jumat malam (1/7/22). PSS Sleman sukses menyingkirkan Persib lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal.

Lewat konferensi pers usai pertandingan, coach Seto mengungkapkan bahwa Persib bermain sangat baik dan lebih banyak bermain menekan dibanding timnya walapuun PSS mampu mencetak gol lebih dulu lewat aksi Boaz menit ke-53.

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, sangat bersyukur dengan kemenangan ini. Namun, kemenangan atas Persib ini tidak lepas dari bantuan Tuhan.

"Saya pikir ini satu di antara campur tangan Tuhan, kami diberikan lolos ke fase berikutnya," ujar Seto dalam sesi konferensi pers selepas pertandingan.

Pelatih asal Sleman itu menyebut jalannya laga antara tim asuhannya melawan Persib memang tidak cepat. Hal itu dipengaruhi oleh beberapa hal menurut Seto Nurdiyantoro.

"Pertandingan malam ini tidak terlalu tinggi temponya, mungkin ya Persib kehilangan beberapa pemain, kami juga. Dalam pertandingan ini kami lebih banyak tertekan, tapi apa pun ini jadi pembelajaran buat kami terima kasih untuk Persib, mudah-mudahan ini bisa membuat kami lebih dewasa," harapnya.

Kini PSS masih harus menunggu lawan mereka, antara Borneo FC dan PSM Makassar yang baru menjalani perempat final di Samarinda pada Minggu (3/7/2022).

Ringkasan

Oleh Ade Yusuf Satria pada 02 July 2022, 08:13 WIB

Video Terkait

Spotlights